Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Di ILC, Mahfud MD Tegaskan Hubungan dengan Anies Baswedan Baik-baik Saja: Ada yang Adu Domba

Mahfud MD menegaskan hubungan Pemerintah Pusat dengan Pemerintah Daerah DKI Jakarta baik-baik saja.

Editor: Rekarinta Vintoko
zoom-in Di ILC, Mahfud MD Tegaskan Hubungan dengan Anies Baswedan Baik-baik Saja: Ada yang Adu Domba
Vincentius Jyestha/Tribunnews.com
Menko Polhukam Mahfud MD ditemui selepas kunjungan kerja ke Kementerian Hukum dan HAM, di Graha Pengayoman, Kemenkumham, Jakarta Selatan, Jumat (6/3/2020). 

TRIBUNNEWS.COM - Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan, Mahfud MD menegaskan hubungan Pemerintah Pusat dengan Pemerintah Daerah DKI Jakarta baik-baik saja.

Hal itu diungkapkan Mahfud MD saat melalui video call pada acara Indonesia Lawyers Club (ILC) pada Selasa (7/4/2020).

Mahfud MD menduga ada pihak-pihak yang mempolitisasi terkait masalah penanganan Virus Corona.

Sehingga, ia menegaskan bahwa hubungan Pemerintah Pusat dengan Pemerintah DKI Jakarta baik-baik saja.

"Dengan pemerintah daerah saya kira tidak ada ya, yang mempolitisasi hubungan Pusat, kecuali di medsos dan orang-orang tertentu yang itu-itu saja."

"Hubungan kita dengan DKI baik kok, memang ada orang selalu mengadu domba, seakan-akan Pusat dan Daerah itu berbenturan," ujar Mahfud.

Ia menjelaskan bahwa hubugan dengan Pemerintah DKI Jakarta itu baik-baik saja, bahkan kompak.

Berita Rekomendasi

Mantan Ketua Mahkamah Konsitusi ini juga membantah Pemerintah Pusat dengan Pemda tidak bersinergi.

"Padahal komunikasinya baik, kami sering mengadakan rapat, rapat virtual dengan para gubernur itu selalu sering sekali dan kompak."

"Tapi kenapa 'daerah dipotong pusat', 'pusat diganjal oleh daerah'. Kami koordinasi bahwa memang ada perdebatan ya iya saja," ungkapnya.

BACA SELENGKAPNYA >>>

Sumber: TribunWow.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas