Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sandiaga: Kedaulatan Ekonomi Kunci Indonesia Jadi Negara Besar

Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Salahudin Uno mengingatkan agar Indonesia berdaulat secara ekonomi.

Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Sandiaga: Kedaulatan Ekonomi Kunci Indonesia Jadi Negara Besar
istimewa
Sandiaga Uno 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Salahudin Uno mengingatkan agar Indonesia berdaulat secara ekonomi.

Pasalnya, menurut Sandi, pola sistem tatanan ekonomi selama ini tidak berjalan untuk memastikan mendapatkan kedaulatan ekonomi.

“Pasca Covid-19 kita harus berani mengambil resiko bagaimana kita menata ekonomi kita,” kata Sandiaga.

Dia mengatakan Indonesia memiliki kekayaan alam yang tumpah ruah, namun belum dimanfaatkan secara maksimal untuk kepentingan rakyat.

Baca: KPK Ekesekusi Terpidana Kasus Korupsi Proyek IPDN Bambang Mustaqim ke Rutan Cipinang

“Kita bangsa Indonesia yang besar punya potensi, tanah kita subur, SDM kita mumpuni. Jika kita kelola dengan baik, saya yakin akan secara mantap masuk ke era baru kedaulatan ekonomi kita,” katanya.

Baca: Komisi XI DPR Tidak Setuju Istilah Program Pemulihan Ekonomi Nasional

Menurut Sandi, dalam konstitusi disebutkan bahwa kekayaan alam harus dikelola dan dikuasai Negara untuk kepentingan rakyat.

“Dalam Pasal 33 UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 di mana semua tanah air, bumi apapun yang dikandung di dalamnya untuk hajat hidup orang banyak, harus dikuasai oleh Indonesia incorporated,” ujar dia.

Berita Rekomendasi

Untuk menjadi Negara yang besar dan berdaulat secara ekonomi, kata pendiri Inotek Foundation ini hal pertama yang harus dilakukan adalah terus melakukan inovasi.

“Karena punya teknologi, tapi tanpa inovasi kita tidak akan mampu untuk menghadirkan gebrakan maupun arus baru di ekonomi kita,” kata Sandi.

Baca: Gelar Rapid Test Massal di Terminal Kampung Rambutan, Sandiaga Uno Fokus 3 T

Meski demikian, Sandi juga meminta masyarakat Indonesia agar mengembangkan ekonomi tetap berbasis kearifan lokal. Kehadiran teknologi tidak boleh menggerus nilai-nilai budaya yang merupakan salah satu aset bangsa.

“Selain teknologi, kita punya satu aset yang potensial, yaitu cultural agility atau kearifan lokal. Bahwa ekonomi berbasis budaya maupun nilai-nilai luhur yang dimiliki bangsa ini adalah aset yang bisa membawa kita menjadi bangsa yang besar dan memiliki kedaulatan ekonomi,” kata Sandiaga.

Mantan Ketua Umum HIPMI ini mencontohkan, seorang anak muda bernama Faris Wibisono yang menjalankan usaha pembuatan wayang beber dengan menggunakan daluang, kertas tradisional jawa di Wonogiri, Jawa Tengah.

“Yang membuat saya salut adalah meski perkembangan teknologi semakin pesat dan warisan leluhur banyak ditinggalkan, Mas Faris tetap membuktikan bahwa dengan mengoptimalkan kearifan lokal, ia mampu menciptakan lapangan kerja untuk masyarakat sekitar dan mendatangkan omzet yang cukup besar,” ujar Sandi.

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas