Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hadiri Rapat Pleno Fraksi Partai Golkar MPR, Airlangga Hartarto Minta Kader Bantu Anak Muda

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menghadiri Rapat Pleno Fraksi Partai Golkar MPR RI dan Halal Bihalal di Gedung Nusantara V DPR/MPR.

Editor: Ferdinand Waskita
zoom-in Hadiri Rapat Pleno Fraksi Partai Golkar MPR, Airlangga Hartarto Minta Kader Bantu Anak Muda
Istimewa/dokumentasi acara
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menghadiri Rapat Pleno Fraksi Partai Golkar MPR RI dan Halal Bihalal di Gedung Nusantara V DPR/MPR. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menghadiri Rapat Pleno Fraksi Partai Golkar MPR RI dan Halal Bihalal di Gedung Nusantara V DPR/MPR.

Dalam acara itu, hadir juga kader Golkar lain diantaranya Ketua MPR Bambang Soesatyo, Wakil Ketua DPR Azis Syamduddin, dan Wasekjen Dave Laksono.

Sementara anggota MPR Fraksi Partai Golkar menghadiri rapat melalui virtual.

Dalam sambutannya, Airlangga yang juga Menko Perekonomian menyampaikan kepada seluruh kader Partai Golkar agar turut aktif dalam pemulihan kondisi bangsa, terutama dalam pemulihan ekonomi.

"Saya meminta kepada kader Partai Golkar untuk bersama-sama dan bekerja memulihkan keadaan ekonomi, terutama dampaknya yang sangat dirasakan anak muda direntang usia 18-35," katanya, Kamis (11/6/2020).

Airlangga juga menjelaskan pandemi Covid-19 telah mengubah pola kehidupan dimana digitalisasi akan menjadi kunci bagaimana sebuah bangsa bisa bangkit dari pandemi dan digitalisasi tersebut adalah bidang yang dikuasai anak muda.

Baca: Kronologi Perempuan di Solo Gagal Menikah, Mempelai Pria Kabur di Hari Pernikahan

Baca: Puluhan Pedagang di 6 Pasar Tradisional Jakarta Positif Corona, Ini Rinciannya

"Anak muda harus kita berikan akses dalam dunia digital. Harus kita fasilitasi agar mereka produktif dalam beraktivitas dan kita harus pastikan pemuda-pemuda di daerah-daerah mendapatkan akses digital contohnya di pesantren-pesantren," katanya.

BERITA REKOMENDASI

"Kader Partai Golkar harus memastikan anak muda di pesantren tetap bisa bejalar meskipun jarak jauh makanya kita harus bantu jaringan internetnya atau jika tidak punya laptop kita harus pikirkan bagaimana menyediakannya," tambah Airlangga. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas