Kebakaran di Kejagung, Kapolda: Polisi Telah Petakan Sejumlah Saksi untuk Dimintai Keterangan
"Kami sudah memetakan, beberapa saksi hari ini kita mintai keterangan," kata Irjen Nana di Bundaran Hotel Indonesia, Minggu ini.
Editor: Malvyandie Haryadi
TribunJakarta/Annas Furqon Hakim
Gedung utama Kejaksaan Agung, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (23/8/2020).
Sebelumnya, kebakaran melanda Gedung Kejaksaan Agung (Kejagung) RI di Jalan Sultan Hasanudin Dalam Nomor 1, Kelurahan Kramat Pela, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Api terlihat muncul dari arah samping gedung.
"Terima berita kebakaran pukul 19.10 WIB," kata Kasi Ops Sudin Pemadam Kebakaran Jakarta Selatan, Sugeng dalam keterangan tertulis, Sabtu (22/8/2020).
Dalam video yang beredar, api berasal dari samping kiri gedung. Kobarannya terlihat cukup besar.
Sejumlah pengendara yang melintas terlihat banyak berhenti menyaksikan kebakaran tersebut.
Sebagian berita tayang di Kompas.com: https://megapolitan.kompas.com/read/2020/08/23/13534651/polda-metro-petakan-sejumlah-saksi-kebakaran-gedung-kejagung
Berita Rekomendasi