Petinggi FPI Fahrurrozi Meninggal Karena Covid-19, Sempat Terkenal Sebagai Gubernur Tandingan Ahok
Kabar tersebut dibenarkan Kabid Pelayanan Medis dan Perawatan Rumah Sakit Polri Kramat Jati Kombes Pol Yayok Witarto
Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Hendra Gunawan
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Salah satu pemimpin Front Pembela Islam (FPI) Fahrurrozi Ishaq dikabarkan meninggal dunia karena Covid-19 di Rumah Sakit Premier Jatinegara, Jakarta Timur pada Selasa (27/10/2020).
Kabar tersebut dibenarkan Kabid Pelayanan Medis dan Perawatan Rumah Sakit Polri Kramat Jati Kombes Pol Yayok Witarto. Menurut Yayok, korban sempat menjalani tes Covid-19 dan hasilnya positif.
"Benar beliau menjalani PCR swab di RS Polri hasilnya konfirm Covid-19," kata Yayok saat dikonfirmasi, Selasa (27/10/2020).
Yayok juga membenarkan Fahrurrozi sempat menolak untuk dilakukan perawatan di rumah sakit. Padahal, pihak RS Polri Kramat Jati telah menyiapkan ruang VVIP untuk perawatan kepada korban.
Baca juga: Tim Hukum FPI Surabaya Dampingi Gus Nur yang Ditangkap Karena Ujaran Kebencian
Alhasil, pihak keluarga membawa kembali korban untuk dilakukan perawatan di rumahnya. Namun berdasarkan informasi, kondisinya memburuk dan sempat mendapatkan perawatan di RS Hermina Jatinegara, Jakarta Timur.