Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tak Mau Ikut Campur Rekonsiliasi Imam Besar FPI dan Pemerintah, PKS: Kami Serahkan ke Habib Rizieq

Syaikhu menyebutkan hal tersebut setelah bertemu Rizieq Shihab di Petamburan, Jakarta Pusat, Rabu (11/11/2020) malam.

Editor: Irsan Yamananda
zoom-in Tak Mau Ikut Campur Rekonsiliasi Imam Besar FPI dan Pemerintah, PKS: Kami Serahkan ke Habib Rizieq
Istimewa
Anggota Komisi V DPR RI Ahmad Syaikhu. 

TRIBUNNEWS.COM - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menyatakan bahwa partainya tak akan mencampuri urusan rekonsiliasi antara pimpinan Front Pembela Islam Rizieq Shihab dengan pemerintah.

Hal tersebut diungkapkan oleh Presiden PKS Ahmad Syaikhu.

Menurutnya, rekonsiliasi tersebut sepenuhnya ada di tangan Rizieq.

Syaikhu menyebutkan hal tersebut setelah bertemu Rizieq Shihab di Petamburan, Jakarta Pusat, Rabu (11/11/2020) malam.

Perlu diketahui, Syaikhu bertemu dengan Rizieq bersama jajaran DPP dan majelis syuro PKS.

"Ya hal-hal itu tentu kita serahkan ke Rizieq," ungkapnya.

Baca juga: Cerita Kepulangan Habib Rizieq, Sebut Dihalangi Kembali ke Indonesia, Dibantu Otoritas Arab Saudi

Baca juga: Habib Rizieq Shihab: Pernah Terbukti Jadi Otak Pengeroyokan AKKBB di Monas Hingga Pulang dari Arab

Baca juga: Dubes RI di Arab Saudi Sebut Habib Rizieq WNI Ora Duwe Paspor, Fadli Zon: Seharusnya Bela Warganya!

Pimpinan Front Pembela Islam, Rizieq Shihab tiba di Kantor Direktorat Reserse Kriminal Khusus, Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (23/1/2017). Rizieq diperiksa oleh Subdirekorat Fiskal, Moneter, dan Devisa Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, terkait ucapannya soal gambar palu arit di logo Bank Indonesia dalam lembaran uang rupiah.
Pimpinan Front Pembela Islam, Rizieq Shihab tiba di Kantor Direktorat Reserse Kriminal Khusus, Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin (23/1/2017). Rizieq diperiksa oleh Subdirekorat Fiskal, Moneter, dan Devisa Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, terkait ucapannya soal gambar palu arit di logo Bank Indonesia dalam lembaran uang rupiah. (KOMPAS IMAGES/KRISTIANTO PURNOMO)

"Kepada anak bangsa, hal-hal yang rekonsiliasi hal-hal niscaya lah," lanjutnya.

Dalam pertemuannya dengan Rizieq, Syaikhu mengatakan bahwa tak ada pembahasan spesifik soal upaya rekonsiliasi.

Berita Rekomendasi

Ia menegaskan bahwa pertemuan itu hanya sebatas untuk bersilaturahim.

"Ya silahturahmi karena kita sudah lama tidak ketemu, ya, habib juga lama juga enggak ketemu."

"Kita membangun silahturahmi, alhamdulillah hari ini kita bisa diterima oleh Habib Muhammad Rizieq Syihab," kata dia.

HALAMAN SELANJUTNYA ========>

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas