Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pemerintah Tunjuk 5 Nama Jadi Jubir Pemerintah soal Vaksinasi Covid-19

Menteri Komunikasi dan Informatika  (Menkominfo) Johnny G Plate menunjuk 5 orang sebagai juru bicara mengenai vaksinasi Covid-19.

Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Pemerintah Tunjuk 5 Nama Jadi Jubir Pemerintah soal Vaksinasi Covid-19
istimewa/Sekretariat Presiden
Vaksin Covid-19 buatan Sinovac yang tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta pada Minggu malam, (6/12/2020), langsung dibawa menuju Kantor Pusat Bio Farma di Kota Bandung. 

TRIBUNNEWS.COM - Lima orang juru bicara (jubir) ditunjuk pemerintah untuk menyampaikan informasi mengenai vaksinasi Covid-19.

Hal tersebut disampaikan oleh Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G Plate, Senin (7/12/2020), di Jakarta.

“Pemerintah telah menunjuk lima juru bicara vaksinasi Covid-19 di tingkat pusat dari empat instansi yang merupakan leading sectors."

"Baik dalam pengadaan vaksin Covid-19, maupun pelaksanaan vaksinasi Covid-19,” ujar Johnny.

Adapun juru bicara pertama, yaitu Wiku Adisasmito, Ketua Tim Pakar Satgas Penanganan Covid-19.

Baca juga: Mengenal Vaksin Sinovac Biotech, Vaksin Corona Pertama di Indonesia

Baca juga: DPR Minta Pemerintah Sosialisasi Vaksin Covid-19 dan Fasilitasi Masyarakat Tidak Mampu 

Wiku akan menyampaikan aspek ilmiah terkait vaksin Covid-19 dan korelasinya dengan pengendalian Covid-19.

“Prof Wiku juga akan menyampaikan pesan menyeluruh dari semua aspek terkait secara umum (umbrella message) mengenai vaksin dan vaksinasi Covid-19 di Indonesia,” ujar Johnny.

Berita Rekomendasi

Kedua, Reisa Broto Asmoro, Duta Adaptasi Kebiasaan Baru Satgas Penanganan Covid-19.  

“Tugasnya menyampaikan informasi terkait perilaku hidup sehat yang berbasis pencegahan, termasuk imunisasi/vaksinasi,” ujar Johnny.

Ketiga, Siti Nadia Tarmizi, Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit  Menular Langsung, Kementerian Kesehatan.

“Akan menyampaikan informasi terkait kebijakan, program vaksinasi, serta hubungan vaksin Covid-19 dengan kesehatan masyarakat."

"Selain itu, dr. Nadia juga akan memberikan tanggapan untuk isu terkait vaksin dan vaksinasi,” lanjut Johnny.

Keempat, Lucia Rizka Andalusia, Direktur Registrasi Obat BPOM RI. 

“Tugasnya menyampaikan informasi terkait aspek legalitas dan perizinan vaksin Covid-19, serta kebijakan Badan POM."

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas