Airlangga Hartarto: Dominasi Golkar di Pilkada 2020 Jadi Modal Penting Hadapi Pemilu 2024
Partai Golkar memenangkan 165 dari 270 daerah dalam Pilkada Serentak 2020.
Penulis: Chaerul Umam
Editor: Sanusi
Rinciannya, 4 untuk posisi gubernur dan 2 untuk posisi wakil gubernur.
"Capaian ini mengungguli partai-partai lainnya," ujar Airlangga.
Untuk pemilihan di tingkat dua, kabupaten dan kota, Golkar juga mendominasi di berbagai daerah pemilihan.
Yang paling fenomenal, di Tangerang Selatan, saat Golkar sebagai partai tunggal berhasil mengusung Benyamin Davnie dan Pilar Saga Ichsan memenangi pemilihan di daerah tersebut.
"Di Tangsel, Golkar bahkan bisa lolos dari jepitan partai besar lainnya seperti PDIP dan Partai Gerindra," ucapnya.
Berikut Daftar Kemenangan Golkar di Pilkada Serentak 2020
Pilgub
1. Pilgub Jambi, Cek Hendra dan Ratu Munawaroh
2. Pilgub Kepulauan Riau (Kepri), Ansar Ahmad (Golkar) dan Marlina Agustina.
3. Pilgub Bengkulu, Rohidin Mersyah (Golkar) dan Rosjonsyah.
4. Kalimantan Selatan, Sahbirin Nor (Golkar) dan Muhidin.
5. Pilgub Kalimantan Tengah Sugianto Sabran dan wakilnya Edy Pratowo (Golkar). 6. Pilgub Sulawesi Tengah, pasangan Rusdy Mastura dan wakilnya Ma’mun Amir (Golkar).
Persentase Kemenangan Golkar
1. ProvinsinSumatera Utara, Partai Golkar memenangkan 17 dari 23 Pilkada atau 73,91 persen.