Jenazah Syekh Ali Jaber Diberangkatkan ke Ponpes Darul Quran Tangerang Banten
Jenazah Syekh Ali Jaber diberangkatkan untuk dikebumikan di Ponpes Darul Quran, Tangerang, Banten, sekira pukul 15.15 WIB dari rumah duka.
Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Adi Suhendi
Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jenazah Syekh Ali Jaber diberangkatkan untuk dikebumikan di Ponpes Darul Quran, Tangerang, Banten, sekira pukul 15.15 WIB dari rumah duka di Kompleks Taman Berdikari Sentosa, Pulogadung, Jakarta Timur.
Tampak iringan mobil jenazah dikawal kendaraan voorijder pihak kepolisian.
Tampak di belakang mobil jenazah terdapat dua mobil ambulans dan satu mobil rombongan keluarga.
Sejumlah mobil keluarga tampak mengikuti rombongan mobil jenazah.
Sebelumnya Syekh Ali Jaber sempai disolatkan di rumahnya dengan protokol kesehatan yang ketat.
Seperti diketahui, ulama asal Madinah Syekh Ali Jaber telah berpulang ke Rahmatullah pada hari ini, Kamis (14/1/2021).
Baca juga: Ustaz Yusuf Mansur Ungkap Alasan Syekh Ali Jaber Dimakamkan di Pesantren Darul Quran Tangerang
Kabar mengenai meninggalnya Syekh Ali Jaber dikabarkan oleh Ketua Yayasan Syekh Ali Jaber, Habib Abdurrahman Alhabsyi, melalui akun Instagram yayasan tersebut.
"Telah wafat Guru kita, Syekh Ali Jaber (Ali Saleh Mohammed Ali Jaber). Di RS Yarsi hari ini, 14 Januari 2021, 1 Jumadil Akhir 1442 H," ucap Abdurrahman.
Baca juga: Kerabat yang Hendak Melayat Almarhum Syekh Ali Jaber Harus Jalani Rapid Antigen
Syekh Ali Jaber meninggal pada pukul 08.30 WIB dalam keadaan negatif dari Covid-19.
"Kita ikhlaskan kepulangan beliau kepada Rabb. Mohon dimaafkan segala kesalahan beliau. Semoga diterima segala amal shaleh beliau," tutur Abdurrahman.
Manajer Humas dan Pemasaran Rumah Sakit YARSI, Elly M Yahya mengatakan Syekh Ali Jaber meninggal dunia setelah menjalani perawatan di Rumah Sakit YARSI Jakarta.
Syekh Ali Jaber meninggal dunia di usianya 44 tahun.
Beliau meninggal dunia di ruang ICU Rumah Sakit Yarsi, Cempaka Putih, Jakarta Pusat.
Baca juga: Detik-detik Syekh Ali Jaber Wafat, Sempat Dipasang Alat Pacu Jantung Karena Denyut Nadinya Lemah