Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jenazah Syekh Ali Jaber Dikawal Kepolisian Menuju Ponpes Darul Quran Tangerang

Mobil ambulans yang membawa jenazah Syekh Ali Jaber meninggalkan rumah duka di Komplek Taman Berdikari Sentosa, Jalan Pemuda, Jakarta Timur.

Penulis: Reza Deni
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Jenazah Syekh Ali Jaber Dikawal Kepolisian Menuju Ponpes Darul Quran Tangerang
Tribunnews.com/ Fahdi Fahlevi
Jenazah Syekh Ali Jaber diberangkatkan untuk dikebumikan di Ponpes Darul Quran, Tangerang, Banten, sekira pukul 15.15 WIB dari rumah duka di Kompleks Taman Berdikari Sentosa, Pulogadung, Jakarta Timur, Kamis (14/1/2021). 

“Ketika saya di Lombok ini, saya jauh lebih merasa nyaman. Karena ada ceritanya. Pertama saya berjuang di Indonesia memang di Lombok, anak saya lahir di Lombok,” ujarnya dalam Syekh Ali Jaber di channel sasak update yang diunggah ke YouTube, 30 Desember 2020.

“Kakek saya dua-duanya kelahiran Lombok. Kakek saya meninggal mati syahid melawan penjajah Jepang di Ampenan Lombok. Saya sampaikan ke Pak Jokowi waktu ketemu, saya sebenarnya cucu pahlawan tapi belum terdaftar. Bahkan ayah dari ibu saya sendiri termasuk dia juga kelahiran Indonesia di Bumiayu dan adiknya juga kelahiran Lombok,” ujar Ali Jaber di channel sasak update.

Syekh Ali Jaber juga berkeinginan dimakamkan di Madinah.

Baca juga: Tentang Lombok yang Membuatnya Nyaman, Syekh Ali Jaber Ingin Dimakamkan di Sana, Ini Wasiatnya

Namun berhubung dia berada di Indonesia, dia pun berwasiat untuk dimakamkan di Pulau Seribu Masjid tersebut jika dia wafat.

“Ya Allah walaupun saya memilih, memohon meninggal di Madinah. Kalau saya ditetapkan meninggal di Indonesia, mohon saya mau dimakamkan di Lombok,” ucapnya.

Ali Jaber juga mempunyai keinginan mulia membina anak-anak di Lombok menjadi calon penghafal Alquran.

“Lombok termasuk pulau kesayangan saya, makanya saya tadi sampaikan ke Pak Kanwil, Insya Allah rencana kami bersama Kapolda, untuk kita kedepan memimpin, membina anak anak Lombok menjadi calon hafidz dan hafidzah untuk acara Hafidz Indonesia di RCTI,” pungkasnya.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas