Perempuan Diduga Teroris Masuk Mabes Polri, Polda Metro Jaya Perketat Kemananan
Mabes Polri yang beralamat di Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, sore ini diserang oleh seorang diduga teroris.
Editor: Hendra Gunawan
Laporan Reporter Tribunnews.com, Rizki Sandi Saputra
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mabes Polri yang beralamat di Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, sore ini diserang oleh seorang diduga teroris.
Hal tersebut disikapi oleh seluruh aparat keamanan dengan memperketat pengamanan di Markas Polda Metro Jaya.
"Semua mako (markas komando) kepolisian Polda Metro Jaya kita perketat pengamanan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus saat dikonfirmasi wartawan, Rabu (31/3/2021).
Kata Yusri, pengetatan keamanan yang dilakukan pihaknya dimulai dari pintu masuk Polda Metro Jaya (PMJ).
Baca juga: FAKTA Sementara Terduga Teroris Serang Mabes Polri, Diduga Berjenis Kelamin Perempuan
Baca juga: VIDEO: Detik-detik Terduga Teroris Ditembak Mati di Mabes Polri
Dengan menyiagakan, banyak personel bersenjata di depan pintu masuk.
Tidak hanya itu, pengamanan dengan melakukan pemeriksaan badan atau body check kepada tiap masyarakat yang lalu lalang keluar-masuk PMJ juga akan diperketat.
Hal itu kata dia sebagai upaya antisipasi adanya tindakan serupa seperti halnya di Mabes Polri.
"Kita antisipasi kejadian di Mabes Polri. Kita tingkatkan pengamanan dengan menggunakan anggota bersenjata dan body check di setiap pintu. Jadi semuanya kita lakukan pemeriksaan. Ini upaya preventif," tuturnya.
Sebelumnya, Seseorang tak dikenal masuk melewati gerbang Mabes Polri, tetapi kemudian ditembak oleh petugas, Rabu (31/3/2021).
Dari informasi yang diterima, petugas polisi di lapangan menyebut bahwa orang tak dikenal tersebut berjenis kelamin perempuan.
Sejumlah petugas tampak berada di lokasi. Area tersebut tengah disterilisasi.
Wartawan tak diperbolehkan mendekat ke lokasi.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.