Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ray: Jimly Asshiddiqie Layak Menempati Pos Kemendikbudristek

Ray Rangkuti menilai terdapat satu sosok yang cocok mengisi pos Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek).

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Ray: Jimly Asshiddiqie Layak Menempati Pos Kemendikbudristek
ISTIMEWA
Jimly Asshiddiqie 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pengamat Politik sekaligus Direktur Lingkar Madani Indonesia (LIMA) Ray Rangkuti menilai terdapat satu sosok yang cocok mengisi pos Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek).

Menurut Ray, sosok Nadiem Makarim akan diganti jika Kemendikbudristek telah disahkan.

Ia pun menyebut, sosok Jimly Asshiddiqie yang dinilai pas di pos Kemendikbudristek.

"Kalau Kemendikbud ditambah Ristek, nampaknya, tidak tepat dijabat oleh Nadiem Makarim. Nama Jimly Asshiddiqie layak dipertimbangkan masuk ke pos ini," kata Ray saat dihubungi Tribunnews, Kamis (15/4/2021).

Ray pun mengatakan, sosok Jimly Asshiddiqie dinilai layak menjabat posisi Kemendikbudristek.

Selain beberapa kali memimpin lembaga negara, Ray menilai Jimly adalah seorang cendekiawan. 

Baca juga: Qodari Sebut Sosok Ini Layak Isi Pos Kemendikbudristek

Selain itu, Jimly dinilai punya ketertarikan yang luas bagi dunia riset dan perkembangan tekhnologi. 

Berita Rekomendasi

"Beliau juga punya relasi yang cukup kuat dengan dunia internasional. Secara politik, pribadi Pak Jimly juga tidak akan menimbulkan kecemburuan politik," ucap Ray.

"Beliau bisa diterima oleh kekuatan politik manapun," jelasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas