Harun Al Rasyid Sebut Ada Sekitar 30 Nama Pegawai KPK Masuk Daftar Orang yang Diwaspadai Firli
Harun Al Rasyid mengungkapkan setidaknya ada 30 nama yang masuk dalam list pegawai paling diwaspadai Ketua KPK Firli Bahuri.
Penulis: Rizki Sandi Saputra
Editor: Adi Suhendi
Laporan Reporter Tribunnews.com, Rizki Sandi Saputra
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kasatgas penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Harun Al Rasyid mengungkapkan setidaknya ada 30 nama yang masuk dalam list pegawai paling diwaspadai Ketua KPK Firli Bahuri.
Hal tersebut diungkapkan penyidik senior KPK itu dalam acara Mata Najwa episode 'KPK Riwayatmu Kini' yang tayang di YouTube Channel Narasi.
Mulanya Harun menjelaskan kepada Najwa Shihab kalau dirinya sempat diberikan informasi terkait adanya daftar nama pegawai yang diwaspadai tersebut oleh Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron.
Kala itu kata Harun, Ghufron memanggil dirinya untuk datang ke ruangan Wakil Ketua KPK itu.
Dalam pertemuannya dengan Ghufron itu, Harun mengatakan kalau dirinya masuk dalam daftar pegawai yang diwaspadai bahkan berada di urutan pertama.
Baca juga: Firli Bahuri Disebut Pernah Bikin Daftar Nama Pegawai yang Diwaspadai, Wakil Ketua KPK Bantah
"Kenapa ini, saya nggak ngerti nama anda itu menjadi urutan teratas dari daftar yang pernah diberikan oleh Pak Firli kepada saya. Apa kesalahan saudara? Apa kesalahan syeh selama ini? Saya kan orang baru tolong saya dikasih tahu," kata Harun meniru ucapan Ghufron dalam tayangan itu, Sabtu (29/5/2021).
Mendengar ada temuan itu, Harun lantas menanyakan kepada Ghufron jumlah nama pegawai yang ada di dalam daftar tersebut, serta keberadaan dari list nama itu.
Meski tidak memerinci seluruh nama yang termuat, kata Harun, Ghufron menyebut jumlahnya sekitar 30 orang.
Baca juga: SOSOK Harun Al Rasyid, Penyidik yang Disebut Diwaspadai Pimpinan KPK, Akui Dekat dengan Firli Bahuri
"Loh ada daftarnya itu mana? saya bilang saya pengen lihat nah, dia (Ghufron) bilang 'aduh dimana ya daftar itu ya', berapa Orang kira-kira saya bilang yang menjadi catatan dari Pak Firli itu? dia jawab 'ya kira-kira ada 20-an sampai 30-an orang lah nama dan nama antum itu ada di yang nomor satu," kata Harun.
Menyikapi hal tersebut, Harun mengaku terkejut, sebab dirinya menyatakan tidak pernah merasa memiliki kesalahan dengan Firli Bahuri.
Bahkan orang nomor satu di lembaga antirasuah itu merupakan kerabatnya dikala menikmati waktu santai untuk bercerita.
"Waduh saya ini secara pribadi tidak punya masalah dengan Pak Firli ini, bahkan temen ngobrol Pak Firli ketika jadi Deputi itu adalah saya, setiap sore kalau Pak Firli lagi santai saya dipanggil ke ruangannya cerita segala macam terkait keluarga beliau," ucapnya.
Baca juga: Sebagian Peserta Aksi yang Datang ke Gedung KPK Dukung Firli Bahuri Mengaku Tak Paham Permasalahan
Lantas Najwa Shihab menanyakan kepada Harun alasan kenapa dirinya menjadi orang yang paling diwaspadai Firli.