Apa Arti Status Sedang Dievaluasi di Kartu Prakerja Gelombang 21? Ini Penyebab Tak Lolos
Simak penjelasan arti status sedang dievaluasi di akun Kartu Prakerja. Status tersebut berarti pendaftaran Kartu Prakerja tengah diseleksi.
Penulis: Whiesa Daniswara
Editor: Miftah
TRIBUNNEWS.COM - Simak penjelasan arti status sedang dievaluasi di akun Kartu Prakerja.
Seperti yang diketahui, pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 21 telah ditutup pada Minggu (19/9/2021) kemarin.
Setelah penutupan, para peserta menunggu hasil seleksi Kartu Prakerja Gelombang 21.
Akan tetapi, hasil seleksi Kartu Prakerja Gelombang 21 hingga Selasa (21/9/2021) belum juga diumumkan.
Malah di akun peserta Kartu Prakerja Gelombang 21 muncul tulisan 'Sedang Dievaluasi'.
Lalu, apa arti status sedang dievaluasi?
Warganet juga menanyakan soal status sedang dievaluasi melalui akun Instagram @prakerja.go.id.
Menjawab pertanyaan warganet, pihak Manajemen Pelaksana (PMO) Kartu Prakerja melalui akun Instagram-nya meminta masyarakat untuk bersabar.
Sebab, saat ini seleksi Kartu Prakerja Gelombang 21 masih dalam tahap evaluasi.
Proses evaluasi, kata PMO Kartu Prakerja, membutuhkan waktu.
Baca juga: Cara Menyambungkan Nomor Rekening atau E-Wallet, Cek di prakerja.go.id
Baca juga: CEK BLT UMKM Rp 1,2 Juta September 2021, Lewat eform.bri.co.id/bpum, Dapat Dicairkan Tanpa Antre
"Mohon dpt ditunggu ya, evaluasi membutuhkan waktu.
Jika lolos seleksi gelombang, kamu akan menerima notifikasi via sms, atau kamu bisa cek perubahan status kamu di dashboard akun Prakerjamu. Terima kasih" tulis akun Kartu Prakerja menanggapi pertanyaan warganet.
Bisa dikatakan, status 'Sedang Evaluasi' berarti pendaftaran Kartu Prakerja tengah diseleksi oleh pihak manajemen.
Dikutip dari Kompas.com, Head of Communication PMO Kartu Prakerja, Louisa Tuhatu mengatakan, status 'Sedang Dievaluasi' merupakan periode sejak peserta Kartu Prakerja bergabung dalam seleksi hingga proses seleksi selesai.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.