CARA Download Sertifikat Vaksin Covid-19 di Aplikasi PeduliLindungi, Begini Solusi jika Belum Muncul
Simak cara untuk mengunduh sertifikat vaksin Covid-19 di aplikasi PeduliLindungi.
Penulis: Nuryanti
Editor: Pravitri Retno W
9. Klik unduh untuk menyimpan sertifikat vaksin;
10. Jika sudah selesai, keluar dari akun.
Baca juga: 2 Dosis Vaksin Covid-19 Diterima 2,4 Juta Anak Usia 12-17 Tahun, 9% dari Target Pemerintah
Baca juga: Pemerintah Klaim Ekonomi Negara Perlahan Menggeliat Lagi Berkat Vaksinasi
Solusi jika Sertifikat Belum Muncul
Jika sertifikat belum muncul di PeduliLindungi, masyarakat bisa menyampaikan kendala yang dihadapi ke email sertifikat@pedulilindungi.id.
Masyarakat yang mengalami kendala dapat mengirimkan email dengan format seperti berikut:
- Nama lengkap;
- NIK KTP;
- Tempat tanggal lahir;
- Nomor handphone;
- Lampirkan foto dan kartu vaksin.
Agar langsung diproses, bisa langsung menyampaikan biodata lengkap, swafoto dengan memegang KTP, dan menjelaskan keluhannya.
Baca juga: Antivaksin Bawa Penderita Covid-19 Pulang dari RS, Beberapa Hari Kemudian Pasien Itu Meninggal
Baca juga: Menkes Sebut Cakupan Vaksinasi Lima Daerah Penyelenggara PON XX di Papua Capai 62,7 Persen
Diketahui, mencetak sertifikat vaksin Covid-19 menggunakan jasa cetak berisiko kebocoran data pribadi.
Sehingga, masyarakat diimbau tidak mencetak sertifikat vaksin Covid-19 secara fisik.
Untuk menjaga keamanan informasi pribadi, cukup gunakan aplikasi PeduliLindungi.
Dengan mengunduh aplikasi ini, masyarakat bisa menunjukkan sertifikat vaksin Covid-19 saat dibutuhkan.
(Tribunnews.com/Nuryanti)