Kiprah Terbit di Partai Golkar, Bupati Langkat Ini Terpilih Jadi Ketua DPD Golkar Periode 2020-2025
Bupati Langkat Terbit Rencana Perangin Angin sekaligus Ketua DPD Golkar dikabarkan terjaring operasi tangkap tangan (OTT) oleh KPK.
Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Inza Maliana
TRIBUNNEWS.COM - Bupati Langkat Terbit Rencana Perangin Angin dikabarkan terjaring operasi tangkap tangan (OTT) oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Terbit diamankan petugas KPK bersama sejumlah pihak pada Selasa (18/1/2022) malam.
Kini, tim KPK akan melakukan permintaan keterangan dan klarifikasi kepada pihak-pihak yang diamankan.
Diketahui, Terbit selama menjabat sebagai Bupati Langkat, Provinsi Sumatera Utara juga terpilih menjadi Ketua PDD Partai Golkar.
Baca juga: Harta Bupati Langkat Rp85 Miliar, Terdiri dari 10 Bidang Tanah, 8 Unit Mobil, dan Surat Berharga
Dikutip dari Langkatkab.go.id, secara Aklamasi, Terbit Rencana PA terpilih sebagai Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Langkat periode 2020-2025.
Ia terpilih menjadi Ketua DPD Partai Golkar Langkat pada Musyawarah Daerah (Musda) X partai Golkar Langkat, di Gedung PKK Langkat, Stabat, Selasa (1/9/2020) sore.
Terpilih lagi jadi Ketua DPD Golkar, Terbit pun mengajak seluruh kader untuk bersungguh-sungguh bekerja keras, bahu membahu dan bersama membesarkan Golkar.
Sementara itu, Wabup Langkat H. Syah Afandin mewakili Bupati berharap antara Pemkab Langkat dan partai Golkar dapat bersinergi.
Di mana kedua pihak bisa saling mendengarkan aspirasi rakyat lalu di catat dan di laksanakan sesuai mekanisme dan ketentuan yang berlaku.
Sebab, kata Wabup, Pemkab Langkat penting menjalin komunikasi yang baik dengan seluruh partai politik, termasuk partai Golkar.
Namun, saat ini, Bupati Langkat justru dikabarkan terjaring OTT KPK bersama sejumlah pihak.
Pelaksana tugas (Plt) Juru Bicara Bidang Penindakan KPK, Ali Fikri, pun membenarkan adanya giat operasi tangkap tangan terkait dugaan tindak pidana korupsi di di Kabupaten Langkat, Sumatera Utara.
“Benar, informasi yang kami peroleh, Selasa malam tim KPK berhasil menangkap beberapa pihak dalam kegiatan tangkap tangan terkait dugaan tindak pidana korupsi di Kabupaten Langkat propinsi Sumatera Utara," kata Ali dalam keterangannya kepada awak media, Rabu (19/1/2022), dilansir Tribunnews.
Meski demikian, Ali belum memberikan keterangan detail terkait siapa saja yang diamankan KPK tersebut.