CARA Cek Penerima BLT Minyak Goreng Rp 300 Ribu, Buka cekbansos.kemensos.go.id, Cair sebelum Lebaran
Berikut ini cara untuk mengecek penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) Minyak Goreng.
Penulis: Nuryanti
Editor: Whiesa Daniswara
4. Masukkan huruf kode yang tertera dalam kotak kode;
5. Jika huruf kode tidak jelas, klik icon refresh sebelah kanan untuk mendapatkan kode baru;
6. Klik tombol cari data.
Sistem cek bansos Kemensos akan mencari nama penerima manfaat sesuai wilayah yang diinputkan.
BLT Minyak Goreng Cair April 2022
Dilansir laman Kemensos, mekanisme penyaluran BLT Minyak Goreng berbasis cash transfer langsung melalui PT Pos Indonesia.
BLT Minyak Goreng menjangkau sasaran sebanyak 20,65 juta KPM, yaitu 18,8 juta KPM BPNT dan 1,85 juta KPM PKH yang belum terdaftar sebagai penerima BPNT.
Baca juga: Jokowi Didampingi Ridwan Kamil Bagikan BLT Minyak Goreng ke Pedagang di Cirebon
Baca juga: Pedagang Pasar: Kebijakan HET Minyak Goreng Curah Belum Berjalan Baik
Besaran bantuan BLT Minyak Goreng Rp 100.000 setiap bulan yang diserahkan sekaligus untuk tiga bulan yaitu April, Mei, dan Juni.
Bantuan diberikan bagi masyarakat yang memenuhi syarat dengan total Rp 300.000 pada April 2022.
BLT Minyak Goreng merupakan tambahan dari bantuan reguler yang sudah diterima melalui PKH dan BPNT dengan menyasar 2,5 juta PKL dan pengusaha warung yang akan disalurkan oleh TNI-Polri.
(Tribunnews.com/Nuryanti)
Berita lain terkait BLT Minyak Goreng