Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dinkes Padang Gelar Imunisasi Lengkap Mei hingga Juni Guna Antisipasi Hepatitis Misterius

sebagai langkah antisipasi kasus mirip hepatitis, pihaknya tetap akan menggelar gebyar imunisasi anak.

Editor: Srihandriatmo Malau
zoom-in Dinkes Padang Gelar Imunisasi Lengkap Mei hingga Juni Guna Antisipasi Hepatitis Misterius
via Metro UK
ILUSTRASI hepatitis pada anak 

"Ada informasi kemarin satu orang anak meninggal dunia," kata Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah, Senin (9/5/2022).

Mahyeldi menjelaskan anak ini diduga menderita penyakit baru yang mirip gejalanya dengan hepatitis akut misterius. 

"Mohon tolong sampaikan jika ada temuan untuk dapat ditindaklanjuti," kata Mahyeldi Ansharullah.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Barat, dr Lila Yanwar, menambahkan anak umur 1 bulan 29 hari yang meninggal dunia ini memiliki gejala yang mirip hepatitis yang Unknown Aetiology. 

"Begitu kita ketahui dan kita lihat gejalanya, itu mirip dengan hepatitis yang Unknown Aetiology," kata Lila Yanwar.

Ia mengatakan pasien ini merupakan rujukan dari puskesmas ke rumah sakit dan meninggal dunia pada tanggal 2 Mei 2022 lalu.

"Hal pertama yang kita lakukan adalah penelusuran status kesehatannya melalui perjalanan dirujuknya sampai ke Rumah Sakit Hermina," katanya.

Berita Rekomendasi

Pemkab Solok dan Pemprov Sumbar pun sudah melakukan survei untuk mencari data. 

"Sudah dapat semua datanya, kondisi rumahnya, kemudian penyebarannya dan sudah ada pendataannya oleh teman-teman surveilans," katanya.

Langkah berikutnya, Dinkes Sumbar akan memberikan peringatan kepada Direktur Rumah Sakit dan Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota.

"Kalau ada gejala-gejala seperti itu harap dilaporkan, dan hari ini kami akan bertemu via zoom dengan teman-teman dinas.

Hal itu berdasarkan arahan dari Kementerian Kesehatan, seperti apa bentuk pelaporan secara resmi melalui aplikasi," kata dr Lila Yanwar.

Terkait untuk penyakit baru ini sedang diselidiki oleh Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI).

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI meningkatkan kewaspadaan setelah tiga pasien anak yang dirawat di RSUPN Dr. Ciptomangunkusumo Jakarta dengan dugaan Hepatitis Akut yang belum diketahui penyebabnya meninggal dunia.  

Halaman
1234
Sumber: Tribun Padang
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas