Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ridwan Kamil Siapkan Peristirahatan Terakhir Eril: Dear Eril, Rumah Akhirmu Berada di Sebelah Masjid

Lokasi makam Eril akan bersebelahan juga dengan sungai kecil dengan pemandangan yang indah.

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Ridwan Kamil Siapkan Peristirahatan Terakhir Eril: Dear Eril, Rumah Akhirmu Berada di Sebelah Masjid
Istimewa
Desain masjid dan permakaman Eril 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril segera dibawa pulang dari Swiss oleh pihak keluarga. Rencananya, putra Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil itu akan dimakamkan di Cimaung, Kabupaten Bandung.

Melalui unggahan di media sosialnya @ridwankamil, ia mengisyaratkan bahwa kepulangan jenazah Eril ke tanah air sedang dalam proses.

Bahkan Ridwan Kamil juga telah menyiapkan tempat peristirahatan terakhir bagi Eril.

Dalam unggahannya itu, pria yang akrab disapa Kang Emil ini turut menyertakan foto peti jenazah hingga sketsa pemakaman.

"Dear Eril, saatnya kamu pulang ke negeri yang menguntai jutaan doa. Ke negeri para Wali yang salah satunya adalah leluhurmu," tulis Ridwan Kamil, Sabtu (11/6/2022).

"Dear Eril, sudah aku siapkan sebuah tempat yang istimewa. Sudah aku desainkan sebuah rumah akhirmu yang indah," terangnya.

Kang Emil juga menerangkan, bahwa makam Eril bersebelahan dengan masjid yang akan dibangunnya. Nantinya, masjid itu dibangun di kampung halaman Atalia Praratya, ibu Eril.

BERITA REKOMENDASI

Lokasi makam Eril akan bersebelahan juga dengan sungai kecil dengan pemandangan yang indah.

"Di sebelah sungai kecil, dengan pemandangan gunung dan pesawahan yang hijau permai."

"Dear Eril, rumah akhirmu berada di sebelah masjid. Masjid yang bertempat di kampung ibumu. Masjid yang didesain dan sedang dibangun ayahmu. Dan yang terpenting, masjid ini dinamai seperti namamu. Masjid Al Mumtadz," tulis Kang Emil lagi.

Kang Emil juga bersyukur telah memberikan nama untuk Eril yang memiliki arti 'terbaik'.

"Yang artinya 'terbaik'. Terbaik adalah caramu menjalani hidup di dunia fana ini. Tidak sia-sia kami pilihkan nama penuh doa itu untuk mu," ujarnya.


Dalam unggahan lain, Ridwan Kamil juga membagikan foto pertemuan dengan seseorang yang pertama kali menemukan jenazah Eril di Sungai Aare. Dia adalah Geraldine Beldi.

Baca juga: Saran MUI Jabar Terkait Pemakaman Eril

Ridwan Kamil pun membagikan cerita saat perjumpaannya dengan Gerlandine Beldi, seorang Guru SD di Kota Bern.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas