Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

SOSOK Juru Bahasa Isyarat Winda Utami, Viral karena Joget saat Interpretasi Lagu Ojo Dibandingke

Sosok Winda Utami, juru bahasa isyarat saat Upacara HUT ke-77 RI di Istana, mencuri perhatian karena berjoget saat interpretasi lagu Ojo Dibandingke.

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in SOSOK Juru Bahasa Isyarat Winda Utami, Viral karena Joget saat Interpretasi Lagu Ojo Dibandingke
Tangkap layar Instagram @awreceh.id
Juru bahasa isyarat (JBI), Winda Utami, yang viral karena menginterpretasikan lagu Ojo Dibandingke sambil berjoget. Winda bertugas sebagai JBI bersama rekannya yang lain dalam Upacara Detik-detik Proklamasi HUT ke-77 RI di Istana Negara, Rabu (17/8/2022). 

Ketika bernyanyi di depan Presiden Jokowi dan jajarannya, Farel Prayoga berhasil menyihir semua undangan.

Bahkan, beberapa undangan tak ragu untuk maju ke dekat Farel Prayoga dan bergoyang bersama.

Tercatat, Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto, menteri yang pertama kali turun dan ikut bergoyang bersama Farel.

Setelah itu, terpantau Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah; Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi; Menteri Keuangan, Sri Mulyani; hingga Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono; mengikuti apa yang dilakukan Prabowo.

Dari atas mimbar, tampak Ibu Negara Iriana Jokowi bergoyang santai.

Jokowi tampak berdiri sebelum akhirnya duduk kembali.

Farel menyanyikan tembang Ojo Dibandingke sebanyak dua kali.

BERITA TERKAIT

Sementara itu, Jokowi tampak tetap berada di mimbarnya dan tidak ikut turun bergoyang bersama.

Sebagian artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Cerita Prabowo Subianto Pertama Kali Joget di Istana Karena Farel Prayoga Nyanyi Ojo Dibandingke

(Tribunnews.com/Pravitri Retno W/Reza Deni, TribunJogja.com/Alifia Nuralita Rezqiana)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas