Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kapolri Ancam Copot Jabatan Polisi yang Terlibat Judi Online, Sekalipun Kapolres, Kapolda, Tim Mabes

Pengusutan anggota Polri yang terlibat pelanggaran tindak pidana seperti perjudian baik konvensional atau online akan dilakukan Kapolri

Penulis: Galuh Widya Wardani
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Kapolri Ancam Copot Jabatan Polisi yang Terlibat Judi Online, Sekalipun Kapolres, Kapolda, Tim Mabes
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo beserta jajaran memberikan keterangan kepada wartawan saat konferensi pers di Ruang Rupatama Mabes Polri, Jakarta, Selasa (9/8/2022). TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN. Pengusutan anggota Polri yang terlibat pelanggaran tindak pidana seperti perjudian baik konvensional atau online akan dilakukan Kapolri 

TRIBUNNEWS.COM - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menekankan kepada anggotanya untuk tidak terlibat pelanggaran tindak pidana seperti perjudian baik konvensional atau online.

Jika kedapatan terlibat judi online, maka Kapolri tak segan untuk mencopot jabatan oknum polisi tersebut.

Sekalipun yang bersangkutan adalah Kapolres, Kapolda atau bahkan pejabat di Mabes Polri.

"Saya tidak memberikan toleransi, kalau masih ada (polisi yang) kedapatan (terlibat judi maka) pejabatnya saya copot, saya tidak peduli apakah itu Kapolres, apakah itu Direktur, apakah itu Kapolda (akan) saya copot."

"Demikian juga di Mabes, tolong untuk diperhatikan akan saya copot juga," tegas Kapolri Sigit, Kamis (18/8/2022) dikutip dari Kompas.tv.

Tak hanya judi, Sigit bakal menindak tegas para aparat penegak hukum yang melakukan segala bentuk kejahatan yang meresahkan masyarakat.

Baca juga: Kompolnas Desak Timsus Usut Dugaan Kekaisaran Ferdy Sambo: Jangan Sampai Publik Tak Percaya Polri

Menurutnya, hal ini perlu dilakukan demi menjaga marwah institusi Polri untuk menjadi lebih baik dan kembali mendapatkan kepercayaan masyarakat.

Berita Rekomendasi

"Sekali lagi saya tanya kepada rekan-rekan. Yang tidak sanggup angkat tangan. Baik, kalau tidak ada berarti kalian semua, rekan-rekan semua, masih cinta institusi."

"Dan saya minta kembalikan kepercayaan masyarakat kepada kita, kepada institusi, sesegera mungkin," lanjut Kapolri Sigit.

Tangkap Bos Judi

Mantan Kepala Badan Intelijen Strategis (BAIS) TNI Laksamana Muda TNI (Purn) Soleman B Ponto meminta Kapolri Sigit untuk menindak tegas para bandar besar atau bos mafia judi online.

Menurut Soleman, Mabes Polri harus memastikan penangkapan kepada bandarnya, bukan hanya pelaku lapangan.

Ini disampaikan Soleman menanggapi kabar dari Bareskrim dan sejumlah Polda yang telah menangkap para bandar judi online.

"Yang ditangkap itu benar-benar bos atau anak buahnya. Dilihat dulu yang ditangkap ini bos-bosnya atau cuma pelaku di lapangan."

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas