Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pernyataan Dadang Aremania yang Viral, Terkesan Tolak Kedatangan Bonek di Malang, Kini Minta Maaf

Pernyataan Dadang di Mata Najwa jadi kontroversi hingga trending di Twitter

Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Pernyataan Dadang Aremania yang Viral, Terkesan Tolak Kedatangan Bonek di Malang, Kini Minta Maaf
Youtube Najwa Shihab
Sam Dadang Aremania - Pernyataan Dadang di Mata Najwa jadi kontroversi hingga trending di Twitter 

"Secara pribadi mohon maaf, mungkin atas kekeliruan omongan saya, tidak ada maksud untuk menolak temen-temen Bonek ke Malang," ucapnya.

"Khususnya pada Bonek, sepurane (maaf), monggo (silahkan) kalau mau datang ke Malang," lanjut Dadang.

Baca juga: Debat Panas, Bung Towel Tuntut Pejabat PSSI Mundur, Ahmad Riyadh: Enak Aja Mundur

Sebelumnya, Pentolan Bonek, Andie Peci melalui akun Twitternya mengungkapkan bahwa ia akan datang ke Malang untuk mengucapkan duka.

"Kalau diperbolehkan oleh Aremania,
Saya akan datang ke Malang

Untuk mengucapkan duka dan bersama-sama dalam gerakan usut tuntas tragedi di Kanjuruhan

Matur suwun", tulis Andie Peci.

Tak hanya melalui Twitternya, Andie Peci juga mengungkapkan hal serupa saat ditanya Najwa Shihab.

"Saya menulis itu, mengucapkan duka dan bersama-sama bergerak untuk mengusut tuntas tragedi Kanjuruhan", ucap Andie.

Berita Rekomendasi

Pernyataan Andie Peci ini lantas ditanggapi oleh Dadang, dan membuat pernyataan tersebut menjadi kontroversi. (*)

(Tribunnews.com, Renald)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas