Profil Hendrar Prihadi, Wali Kota Semarang yang Diangkat Jokowi Jadi Pejabat Setingkat Menteri
Presiden Jokowi baru saja melantik Hendrar Prihadi sebagai Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) di Istana Negara.
Penulis: Choirul Arifin
Apresiasi yang datang dari pemerintah pusat itu pun lantas membuat Kota Semarang menjadi role model oleh banyak pihak, hingga kunjungan studi banding dari berbagai daerah menjadi pemandangan setiap hari yang lumrah di Balaikota Semarang.
Selain itu, Pemerintah pusat menobatkan Hendi sebagai pembina pelayanan publik terbaik di Indonesia sejak tahun 2016 hingga 2019.
Dia juga meraih penghargaan Anti Gratifikasi Award KPK RI tahun 2013 dan 2014 dan sebagai 'Best City Manager' (Manajer Kota Terbaik) oleh lembaga internasional Europe Business Assembly pada tahun 2014.
Warga Semarang Sebut Wali kota Hendi Susah Tergantikan
Beberapa warga Kota Semarang memberikan tanggapan mengenai Hendi yang dilantik menjadi pejabat pusat.
Wiharto Kepala SMAN 3 Semarang mengatakan, sangat bangga Hendi dilantik menjadi pemimpin, karena prestasinya.
"Saya bangga punya pemimpin seperti Mas Hendi. Sekarang menjadi pemimpin dan tokoh nasional," ujarnya.
"Mas Hendi dilantik jadi Kepala LKPP karena prestasi yang diraihnya dalam memajukan Kota Semarang. Harapannya, nanti walikota yang baru bisa melanjutkan apa yang pernah diraih oleh Mas Hendi," harap Wiharto.
Hal senada juga disampaikan Ketua Karangtaruna Kota Semarang, IG Ananta Wijaya Putra
"Pertama saya bangga pemimpin Kota Semarang diangkat menjadi Kepala LKPP setingkat menteri. Itu karena prestasi dan capaian Mas Hendi dalam memajukan Kota Semarang. Mas Hendi adalah pemimpin yang merakyat," ungkap Ananta.
"Kami bangga tapi juga kehilangan. Mas Hendi sebagai Pembina Karangtaruna mendapat apresiasi dari Pusat," imbuhnya.
Ananta berharap, Semarang makin maju, dengan Walikota nantinya bisa meneruskan program-program yang telah Hendi rancang dengan bergerak bersama lapisan masyarakat," pintanya.
Sementara itu, Anandita, manajemen Klenteng Sampookong mengaku bangga sekaligus kehilangan.
"Itu positif. Walikota Semarang adalah sosok yang hebat. Ditariknya Mas Hendi ke pusat itu suatu bukti bahwa kinerja Walikota Semarang diperhatikan oleh Presiden Jokowi<' ujarnya.