Polisi Beri Penjelasan soal Kasus Dugaan Pelecehan di Gunadarma: Kasusnya Sudah Diselesaikan, Damai
Dugaan pelecehan seksual terhadap seorang mahasiswi hingga terjadi perundungan di Universitas Gunadarma, Kota Depok, Jawa Barat, Jumat (2/12/2022).
Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Arif Fajar Nasucha
TRIBUNNEWS.COM - Dugaan pelecehan seksual terhadap seorang mahasiswi hingga terjadi perundungan di Universitas Gunadarma, Kota Depok, Jawa Barat berakhir damai.
Sebelumnya, beredar foto dan video di media sosial seorang laki-laki diduga pelaku pelecehan di Universitas Gunadarma.
Setelah adanya tindakan pelecehan sosial, seorang pria yang diduga pelaku diikat hingga disiram air.
Kini, korban dan pelaku telah menyelesaikan perkaranya secara kekeluargaan.
Hal tersebut, disampaikan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan.
"Jadi itu masuk Gunadarma Depok."
"Kasusnya sudah diselesaikan, damai. Jadi korban tidak melapor," katanya, dikutip Tribunnews.com dari Kompas.com, Rabu (14/12/2022).
Baca juga: Dugaan Pelecehan Berujung Bullying di Gunadarma Depok, Pelaku Diikat hingga Diberi Minum Air Kencing
Zulpan menjelaskan, korban tak melaporkan peristiwa yang dialaminya kepada polisi.
Sebab, permasalahan tersebut, sudah diselesaikan bersama senior-seniornya di kampus.
Zulpan menambahkan, bahwa korban mengaku malu jika memperpanjang kasus pelecehan seksual yang dialaminya.
"Bukan karena tekanan. Tadi dari (informasi) yang kami dapat karena malu ya," jelasnya.
Diketahui, foto diduga pelaku pelecehan beredar di media sosial.
Foto tersebut, diunggah oleh akun Twitter @abcdyougoblog pada Senin (12/12/2022).
Dalam foto yang beredar, terlihat seorang pria dalam kondisi basah kuyup bersandar di batang pohon.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.