Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Profil 3 Menteri NasDem Diisukan Bakal Di-reshuffle: Johnny G Plate, Siti Nurbaya, Syahrul Yasin

Tiga menteri NasDem diisukan bakal terkena reshuffle oleh Jokowi. Simak profilnya.

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Nanda Lusiana Saputri
zoom-in Profil 3 Menteri NasDem Diisukan Bakal Di-reshuffle: Johnny G Plate, Siti Nurbaya, Syahrul Yasin
Tribunnews.com Irwan Rismawan/ISTIMEWA
Tiga menteri NasDem, Johnny G Plate, Siti Nurbaya Bakar, dan Syahrul Yasin Limpo (kiri ke kanan), diisukan bakal terkena reshuffle oleh Jokowi. Simak profilnya. 

- Penghargaan Penerapan Informasi Teknologi dari ITB (2003);

- Penghargaan Dewan Pers Nasional untuk Partisipasi Pejabat dari Dewan Pers Nasional (1994);

- Penghargaan Pamong Award dari Forum Komunikasi Purna Praja (2009);

- Penghargaan Mitra Kerja Media dari SKH Jurnal Nasional (2010);

- Penghargaan Perempuan 100 Terinspiratif dari Majalah Kartini (2008, 2009, dan 2010):

Baca juga: Isyaratkan Reshuffle, Jokowi Bakal Singkirkan Menteri Nasdem?

- Penghargaan 99 Most Powerful Women dari Majalah Globe Asia (2008, 20209, dan 2010);

- Penghargaan Pemimpin Pancasila dari Yayasan Indonesia Satu (2011);

Berita Rekomendasi

- Prestasi Kerja yang Luar Biasa dari Mendagri (2004);

- Penghargaan Satya Lencana Karya Satya XX dari Presiden Megawati (2001);

- Penghargaan Satya Lencana Karya Satya XXX dari Presiden SBY (2010);

- Penghargaan Bintang Jasa Satya Lencana Wirakarya dari Presiden Megawati (2004);

- Penghargaan Bintang Jasa Utama dari Presiden SBY (2011).

Pada Juni 2022 lalu, Siti Nurbaya Bakar dikukuhkan menjadi Guru Besar Universitas Brawijaya Malang.

Ia mendapat gelar Profesor Kehormatan dalam Bidang Ilmu Manajemen Sumber Daya Alam Fakultas Pertanian UB.

3. Profil Syahrul Yasin Limpo

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo menghadiri Gatra Awards yang di Soehana Hall, The Energy Building, SCBD Lot Jakarta.
Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo menghadiri Gatra Awards yang di Soehana Hall, The Energy Building, SCBD Lot Jakarta. (Kementan)

Mengutip situs resmi Kementerian Pertanian, Syahrul Yasin Limpo lahir di Makassar, Sulawesi Selatan pada 16 Maret 1955.

Ia merupakan lulusan S1 Universitas Hasanudin (Unhas) Makassar tahun 1983.

Setelahnya, Syahrul mendapatkan gelar S2 dan S3-nya dari kampus almamaternya tersebut.

Dikutip dari perpusnas.go.id, ia pernah menjabat sebagai Bupati Gowa selama dua periode.

Ia juga pernah menjadi Wakil Gubernur Sulawesi Selatan mendampingi Amin Syam.

Di tahun 2007, Syahrul memenangi Pilkada Sulsel dan berhasil menjabat sebagai Guberur didampingi Agus Arifin Numang.

Syahrul menjadi orang nomor satu Sulsel selama dua periode hingga 2018.

Pada 2018 lalu, ia meraih penghargaan sebagai Gubernur Terbaik dari Mendagri.

Berikut ini deretan penghargaan yang pernah diraih Syahrul Yasin Limpo:

- Penghargaan UPAKARTI oleh Presiden RI (1997);

- Satya Lencana Kebaktian Sosial oleh Presiden RI (1997 dan 1998);

- Satya Lencana Pembangunan oleh Presiden RI (2001);

- Satya Lencana Wirakarya oleh Presiden RI (2001);

- Tanda Kehormatan Bintang Mahaputra Utama Bidang Pertanian oleh Presiden RI (2011);

- The Honorary Degree of Doctor of Philosophy oleh Universiti Tunn Husein Onn Malaysia (2016);

- Bapak Pencetus dan Penggerak Inovasi Pendidikan Sulawesi Selatan oleh Yayasan Diraja Sultan Mizan Trengganu Malaysia (2017);

- Ijazah Kehormatan Doktor Pengurusan dan Kepemimpinan oleh Universitas Zainul Abidin (2017);

- Gubernur Terbaik dan Terpilih pada Penghargaan Kepemimpinan Kepala Daerah "Leadership Award" oleh Menteri Dalam Negeri (2018);

- Penganugerahan Penghargaan Tertinggi "ASTHA BRATA MADYA UTAMA PAMONG PRAJA" oleh Institut Pemerintahan Dalam Negeri (2018).

(Tribunnews.com/Pravitri Retno W/Taufik Ismail/Fersianus Waku, Kompas.com/Dylan Aprialdo Rachman)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas