Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

14 Orang Diperiksa Jadi Saksi Kebakaran Depo Pertamina Plumpang, dari Operator hingga Teknisi

Kepolisian memeriksa 14 orang sebagai saksi terkait kasus kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara dari operator, security, hingga supervisor.

Penulis: Galuh Widya Wardani
Editor: Sri Juliati
zoom-in 14 Orang Diperiksa Jadi Saksi Kebakaran Depo Pertamina Plumpang, dari Operator hingga Teknisi
Tangkap layar Kompas Tv
Karopenmas Divhumas Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan mengatakan kepolisian telah memeriksa 14 orang sebagai saksi terkait kasus kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara. 

TRIBUNNEWS.COM - Kepolisian memeriksa 14 orang sebagai saksi terkait kasus kebakaran Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara.

Ke-14 orang itu terdiri dari operator hingga teknisi dari Pertamina Plumpang.

"Terdiri dari operator, security, supervisor, teknisi dari Pertamina dan dari masyarakat."

"Jadi jumlahnya ada 14 orang yang sudah dimintai keterangan," kata Karopenmas Divhumas Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan saat konferensi pers, Senin (6/5/2023) dikutip dari Kompas Tv.

Terkait korban kebakaran Depo Pertamina Plumpang, polisi masih terus melakukan pencarian korban yang hilang.

Tak hanya menerjunkan anjing pelacak, polisi juga telah menurunkan alat berat untuk membersihkan puing-puing sisa kebakaran hebat tersebut.

Baca juga: Harap Pertamina Mengalah dan Pindahkan Depo ke Lokasi Lain, Warga Plumpang: Sudah Padat Penduduk

"TNI/Polri dan stakeholder terus melakukan pencarian korban yang hilang."

Berita Rekomendasi

"Polri telah menurunkan alat berat, regu dan unit K-9 anjing pelacak untuk membantu pencarian korban."

"Polri juga mendirikan dapur umum di lokasi, posko kesehatan statis dan tim kesehatan mobile serta menurunkan tim trauma healing."

"Tim trauma healing  menurunkan anggota Polwan bersama PMI untuk anak-anak korban kebakaran depo Pertamina di Plumpang," jelas Ahmad Ramadhan.

Adapun tim dari Disaster Victim Identification (DVI) kembali menerima data antemortem."

"Dari posko DVi antemortem Rumah Sakit Bhayangkara Tk. I Pusdokkes Polri, sampai saat ini masih 3 jenazah yang telah teridentifikasi."

"Ketiganya kini sudah diserahkan kepada pihak keluarganya masing-masing," jelas Ahmad Ramadhan.

Baca juga: Panglima TNI Tinjau Lokasi Kebakaran Depo Pertamina Plumpang

Sampai saat ini, DVI juga yang telah melaporkan ada sebanyak 15 jenazah yang telah diambil sampel DNA-nya.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas