Berkas Lengkap atau P21, AG Diserahkan ke Kejari Jakarta Selatan
AG diserahkan ke Kejari Jakarta Selatan setelah berkas dinyatakan lengkap atau P21. Penyerahan tersebut dilakukan, Selasa (21/3/2023).
Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Sri Juliati
Mario pun menjawab bahwa dirinya tengah bertamu ke rumah teman.
Jawaban ini pun membuat satpam langsung meninggalkan lokasi tempat kejadian perkara (TKP).
“Mau bertamu ke rumah teman saya, yang mobil warna merah,” kata Mario kepada satpam tersebut.
5. Selebrasi Gol Cristiano Ronaldo Dilakukan Mario usai Tendang Kepala David
Pada rekonstruksi tersebut, diperagakan pula ketika Mario melakukan selebrasi gol ala pesepakbola Cristiano Ronaldo usai menganiaya David.
Selebrasi tersebut, dilakukan usai Mario menendang sisi kiri kepala David.
Tak hanya itu, sebelum menendang, Mario sempat melakukan ancang-ancang sembari berlari layaknya melakukan tendangan bebas atau free-kick.
“Tendangan terakhir tersangka MDS dengan seakan-akan ini adalah free kick, dilanjutkan MDS melanjutkan selebrasi ala Cristiano Ronaldo,” ujar penyidik.
Baca juga: Berkas Perkara Lengkap, AG Pacar Mario Dandy Dilimpahkan ke Kejari Jaksel Besok
Selain itu, Mario juga tampak dalam rekonstruksi memutari badan korban terlebih dahulu serta usai melakukan selebrasi gol ala Cristiano Ronaldo.
Setelah selebrasi, penganiayaan pun masih berlanjut dengan Mario memukul kepala bagian belakang David.
“Tersangka MDS memukul kepala korban bagian belakang dengan tangan kanan,” tutur penyidik.
6. Shane Lukas Menangis saat Evakuasi David, Mario Tak Membantu
Shane Lukas tampak menangis menjelang rekonstruksi berakhir tepatnya saat evakuasi korban dilakukan.
Dirinya terlihat menunduk sembari berdoa dan beberapa kali mengusap air mata.
Kemudian berdasarkan BAP, Shane terlihat membantu mengangkat korban yang terkulai memasukkan ke mobil seorang penghuni perumahan untuk dibawa ke rumah sakit.
Baca juga: Pakar Pidana Nilai AG Pacar Mario Dandy Tak Perlu Dapat Diversi, Ini Alasannya
Di sisi lain, Mario Dandy hanya berdiri mematung menyaksikan seluruh proses itu terjadi.
Selain itu dirinya juga tidak ikut membantu menggotong tubuh David ke dalam mobil untuk dibawa ke rumah sakit.
(Tribunnews.com/Yohanes Liestyo Poerwoto)
Artikel lain terkait Anak Pejabat Pajak Aniaya Remaja
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.