Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Komisi I DPR Dorong Pengguna Internet Terapkan Komunikasi Digital Sesuai Nilai Luhur Bangsa

Nurul Arifin menyampaikan masyarakat harus menyadari pentingnya komunikasi digital yang positif sesuai nilai luhur budaya bangsa.

Penulis: Reynas Abdila
Editor: Sanusi
zoom-in Komisi I DPR Dorong Pengguna Internet Terapkan Komunikasi Digital Sesuai Nilai Luhur Bangsa
Ist
Anggota Komisi I DPR RI Nurul Arifin menyampaikan masyarakat harus menyadari pentingnya komunikasi digital yang positif sesuai nilai luhur budaya bangsa. 

Perilaku yang tidak memperhatikan etika dan sopan santun di media sosial juga sesuai dengan keadaan riil saat ini, di mana etika dan sopan santun di dunia nyata juga kerap menjadi persoalan.

Tantangan Etika dalam Sistem Demokrasi, Sistem demokrasi yang Indonesia anut memang memberikan kebebasan masyarakat dalam menyampaikan pendapatnya, sesuai Pasal 28E ayat (3) UUD 1945.

Namun demokrasi sering disalahartikan sebagai sebuah kebebasan mutlak, sehingga inilah yang akhirnya membuat orang bertindak sewenang-wenang.

Dalam praktiknya, etika memiliki substansi dan pondasi yang jelas guna mengatur sebuah tata kelola masyarakat secara tidak tertulis. Tatanan masyarakat yang baik adalah ketika orang-orang memiliki standar yang tinggi dalam menilai sebuah kualitas moral.

Masyarakat Indonesia sangat loyal mengakses internet, namun kondisi itu belum berbanding lurus dengan pengetahuan masyarakat serta literasi digital.

Padahal, hal ini penting agar kemampuan masyarakat tidak hanya sebatas mengoperasikan gawai.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas