Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Penolakan Timnas Israel Lebih Banyak Didorong Kepentingan Politik Daripada Bela Palestina

Pengamat Timur Tengah Tia Mariatul Kibtiah menilai isu penolakan timnas Piala Dunia U-20 Israel saat ini sudah dijadikan isu politik.

Penulis: Erik S
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Penolakan Timnas Israel Lebih Banyak Didorong Kepentingan Politik Daripada Bela Palestina
Ist
Demo 203 Tolak Kedatangan Timnas U-20 Israel. Pengamat Timur Tengah Tia Mariatul Kibtiah menilai isu penolakan timnas Piala Dunia U-20 Israel saat ini sudah dijadikan isu politik. 

Menurut Tia, jika ingin mendukung isu kemerdekaan Palestina, seharunya disuarakan di Dewan Keamanan PBB, bukan di event Piala Dunia U-20.

“Harusnya yang lantang menentang kehadiran Israel di Piala Dunia U-20 adalah negara Arab yang memiliki konflik dengan Israel. Jika Indonesia menolak kedatangan timnas Israel, tidak ada dampaknya terhadap kemerdekaan Palestina. Justru akan merugikan Indonesia."

"Masyarakat harusnya bijak mensikapi kehadiran timnas Israel ini. Kehadiran timnas Israel tak mengubah kebijakan politik Indonesia untuk kemerdekaan Palestina. Aneh dan lebai jika Indonesia menolak timnas Israel bertanding di Piala Dunia U-20,” ucap Tia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas