Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

KPK Amankan Barang Bukti Uang dalam OTT Bupati Kepulauan Meranti, Muhammad Adil

Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri mengatakan pihaknya mengamankan barang bukti berupa uang dalam OTT Bupati Kepulauan Meranti, Muhammad Adil

Penulis: muhammad abdillahawang
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in KPK Amankan Barang Bukti Uang dalam OTT Bupati Kepulauan Meranti, Muhammad Adil
kolase tribunnews
Bupati Kepulauan Meranti Muhammad Adil yang kini terjaring OTT KPK, Kamis (6/4/2023). Kepala Bagian Pemberitaan KPK Ali Fikri mengatakan pihaknya mengamankan barang bukti berupa uang dalam OTT Bupati Kepulauan Meranti, Muhammad Adil. 

Firli mengatakan terkait dugaan korupsi apa yang dilakukan oleh Muhammad Adil akan disampaikan lebih lanjut.

"Nanti ada penjelasan," ujarnya.

Setelah OTT yang dilakukan oleh KPK, kantor Bupati dan rumah dinas Bupati Kepulauan Meranti tersebut ramai dengan anggota kepolisian.

Para penyidik juga melakukan penyegelan sejumlah ruangan yang ada di Kantor Bupati Kepulauan Meranti, yaitu ruangan Sekda, Ruangan Kabag Umum Sekretariat, dan Kantor Dinas PUPR Kepulauan Meranti.

Penyidik juga terlihat membawa sejumlah barang dalam kotak dari dalam kantor yang digeledah.

Sampai saat ini belum ada keterangan resmi dari pihak berwenang terkait dugaan korupsi apa yang dilakukan Muhammad Adil.

(Tribunnews.com/Muhammad Abdillah Awang/TribunPekanbaru.com/Rizki Armanda)

Berita Rekomendasi
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas