Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hotman Paris Soroti Kasus Wanita Tewas Jatuh dari Lift Bandara Kualanamu: Segera Proses Secara Hukum

Hotman Paris turut menyoroti kasus perempuan yang tewas terjatuh dari lift Bandara Kualanamu, sebut harus segera diproses secara hukum.

Penulis: Rifqah
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Hotman Paris Soroti Kasus Wanita Tewas Jatuh dari Lift Bandara Kualanamu: Segera Proses Secara Hukum
Kolase Tribunnews
Hotman Paris turut menyoroti kasus perempuan yang tewas terjatuh dari lift Bandara Kualanamu, sebut harus segera diproses secara hukum. 

TRIBUNNEWS.COM - Pengacara Hotman Paris turut menyoroti kasus perempuan yang tewas terjatuh dari lift Bandara Kualanamu.

Diketahui perempuan bernama Asiyah Sinta Hasibuan meninggal dunia seusai terjatuh di sela-sela lift, jasadnya ditemukanpada Kamis (27/4/2023).

Hotman Paris pun menyinggung mengenai sistem yang ada di lift tersebut.

Ia menyebutkan bahwa ketika pintu lift terbuka tetapi belum sejajar dengan lantai, berarti hal tersebut merupakan kesalahan sistem lift milik Bandara Kualanamu. 

"Kalau ada kesalahan sistem di lift Bandara Kualanamu Sumut, pintu terbuka langsung terjun bebas, berarti salah di sistemnya dong," ungkap Hotman Paris melalui video yang ia bagikan di Instagram pribadinya, @hotmanparisofficial.

"Kok bisa liftnya terbuka, sementara begitu keluar lift langsung terjun bebas," imbuhnya.

Hotman Paris pun kemudian mengingatkan bahwa tanggungjawab secara perdata dan pidana adalah dari pemilik lift di Bandara Kualanamu.

Berita Rekomendasi

Ia meminta agar kejadian tersebut bisa segera diproses secara hukum karena berurusan dengan nyawa manusia yang menyebabkan hingga meninggal dunia lantaran Asiyah Sinta Hasibuan terjatuh setelah lift terbuka.

Baca juga: Kata Ombudsman RI soal Pemeriksaan Lift Bandara Kualanamu: Informasi Tentang Lift Dua Pintu Kurang

Di mana di depan pintu lift tersebut merupakan ruangan terjun bebas.

"Ingat tanggungjawab perdata dan pidana dari pemilik lift, segera proses secara hukum kejadian di Bandara Kualanamu, di mana seorang wanita meninggal begitu lift terbuka, dia melangkah kakinya keluar langsung terjun bebas," ucap Hotman Paris.

"Berarti di depan lift terbuka itu adalah ruangan terjun bebas, memang di belakangnya juga ada lift terbuka tapi kenapa kok bisa lift terbuka kalau memang di depannya adalah ruangan terjun bebas," imbuhnya.

Pertanyakan Penjagaan Ruang CCTV

Hotman Paris - Hotman Paris turut menyoroti kasus perempuan yang tewas terjatuh dari lift Bandara Kualanamu, sebut harus segera diproses secara hukum.
Hotman Paris - Hotman Paris turut menyoroti kasus perempuan yang tewas terjatuh dari lift Bandara Kualanamu, sebut harus segera diproses secara hukum. (Tangkapan layar YouTube Was Was)

Hotman Paris pun kemudian mempertanyakan mengenai penjagaan ruang CCTV di Bandara Kualanamu.

Lantaran menurutnya, jika diawasi dari monitor CCTV, maka petugas akan bisa langsung memberitahu dari ruang kontrol agar korban bisa berhati-hati.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas