Anies dan Puan Maharani Bertemu di Tanah Suci, Demokrat: Semoga Silaturahmi Ini Penuh Keberkahan
Menurut Deputi Bappilu Partai Demokrat Kamhar Lakumani, bertemunya dua tokoh itu menjadi suatu hal yang menyejukkan kondisi politik saat ini.
Penulis: Rizki Sandi Saputra
Editor: Malvyandie Haryadi
Laporan Reporter Tribunnews.com, Rizki Sandi Saputra
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bakal calon Presiden dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan Anies Baswedan dikabarkan bertemu dengan Ketua DPP PDIP Puan Maharani di sela melakukan ibadah haji di Tanah Suci, Mekkah.
Parta Demokrat merespons positif pertemuan itu. Menurut Deputi Bappilu Partai Demokrat Kamhar Lakumani, bertemunya dua tokoh itu menjadi suatu hal yang menyejukkan kondisi politik saat ini.
"Pertemuan dan silaturahmi antar elite di tahun politik adalah sesuatu yang positif yang memberi efek teduh dan sejuk," kata Kamhar saat dimintai tanggapannya, Jumat (30/6/2023).
"Apalagi silaturahmi antara Mas Anies Baswedan dan Mba Puan Maharani ini terjadi di Tanah Suci saat keduanya menjalankan ibadah haji," sambung Kamhar.
Lebih lanjut, dirinya berharap agar pertemuan antara Anies Baswedan dengan Puan Maharani tersebut bisa menciptakan dampak yang baik dan memberikan keberkahan.
"Kami tentu mengapresiasi dan menghormati silaturahmi antar elite seperti ini. Kita menaruh harapan besar silaturahmi ini penuh keberkahahan," tutur dia.
Tak cukup di situ, dengan adanya silaturahmi antar elite partai yang salah satunya terjadi antar Puan Maharani dengan Anies Baswedan ini bisa meminimalisir kontestasi politik yang panas.
Sebagaimana kata dia, yang pernah terjadi di Pemilu atau Pilpres 2019 silam.
"Kita tak ingin mengulang kontestasi politik yang berlangsung dalam suasana yang panas dan rentan gesekan sosial seperti pada 2019 yang lalu," kata dia.
"Silaturahmi antar elite seperti ini bisa menurunkan tensi politik dan mendinginkan suasana," tukas Kamhar.
Baca juga: Puan-Anies Bertemu saat Ibadah Haji, PDIP: Kita tidak Ingin Suasana Pilpres 2024 Penuh Ketegangan
Sebelumnya, Ketua DPP PDIP Puan Maharani dan bakal calon presiden (capres) Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan bertemu di sela-sela melaksanakan ibadah haji di Tanah Suci.
Pertemuan keduanya dibenarkan oleh Ketua DPP PDIP Said Abdullah. Menurutnya, keduanya bertemu seusai Puan melempar jumrah kedua dari Mina.
Said yang mendampingi Puan sekeluarga beribadah haji mengatakan pertemuan keduanya tanpa direncanakan.