Anas Urbaningrum Balik ke Politik setelah Bebas Murni, Apa yang Dicari? Ini Analisa Pengamat
Pengamat menilai apa yang dicari Anas dengan memutuskan terjun ke politik kembali adalah untuk mengembalikan reputasi dan menghapus masa lalu.
Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Wahyu Gilang Putranto
"Ya namanya orang politik ya, back to politics. Sama seperti Rommy yang juga balik lagi ke politik dan layaknya kader-kader dari partai lain juga yang berkecimpung lagi ke politik," katanya kepada Tribunnews.com, Rabu (12/7/2023).
Baca juga: Setelah Jalani Cuti Menjelang Bebas Selama 3 Bulan, Anas Urbaningrum Kini Bebas Murni
Ujang menilai apa yang dicari oleh Anas ketika memutuskan kembali ke dunia politik adalah soal eksistensi.
Selain itu, sambungnya, Anas juga tengah mencari kekuatan kembali seperti kekuasaan dan jabatan.
"Yang dicari kan soal eksistensi, kekuasaan. Eksistensi dan kekuasaan itu penting karena kalau politisi tidak muncul ke permukaan, tidak hadir di tengah-tengah publik, ya bukan politisi."
"Kedua, politisi itu kalau tidak punya power, ya buat apa. Yang dicari politisi itu ya kekuasaan, jabatan dan itu membuat dia dihormati oleh pihak lain," tuturnya.
Baca juga: Anas Urbaningrum Komentari SBY soal Isu Sistem Pemilu: Tak Elok Bikin Kecemasan dan Kegaduhan
Kemudian ketika ditanya apakah kembalinya Anas ke panggung politik adalah untuk memulihkan reputasinya sebagai politisi, Ujang pun turut mengamini.
"Ya salah satunya ya ancang-ancang untuk memulihkan kembali soal eksistensi politiknya. Karena hanya dengan jalur politik, segala keburukan yang menimpanya itu semuanya bisa dibalikan," tuturnya.
"Kan di dalam politik itu, sejarah itu bagi para pemenang begitu," sambung Ujang.
(Tribunnews.com/Yohanes Liestyo Poerwoto/Fersianus Waku)