Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Anies Bagikan Momen Kebersamaan Bareng Susi Pudjiastuti, Berikut Tanggapan NasDem

Ketua DPP NasDem Charles Meikyansyah menyebut pertemuan antara Susi dan Anies merupakan hal yang sangat menarik.

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Anies Bagikan Momen Kebersamaan Bareng Susi Pudjiastuti, Berikut Tanggapan NasDem
Twitter @aniesbaswedan
Bacapres Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP), Anies Baswedan saat bertemu dengan mantan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP), Susi Pudjiastuti. Pertemuan ini diketahui melalui unggahan foto Anies di akun Twitter pribadinya, @aniesbaswedan pada Selasa (25/7/2023). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bacapres Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP), Anies Baswedan mengunggah momen kebersamaannya dengan Eks Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP), Susi Pudjiastuti. Hal ini pun menuai tanggapan dari NasDem.

Ketua DPP NasDem Charles Meikyansyah menyebut pertemuan antara Susi dan Anies merupakan hal yang sangat menarik.

Apalagi, keduanya adalah tokoh di bidang masing-masing yang diketahui oleh publik.

"Bu Susi sangat konsen di bidang kelautan dan lingkungan. Pak Anies di bidang pendidikan dan pengajaran. Dua bidang yang sangat konsen dan penting buat Indonesia kedepan," kata Charles kepada wartawan, Selasa (25/7/2023).

Charles pun meyakini Anies-Susi berbicara tidak terlepas dari kelautan dan pendidikan. Keduanya pun berharap kedua bidang ini dapat diperbaiki jauh lebih baik lagi ke depan.

"Ke depan pemilkiran Bu Susi dan Pak Anies adalah tantangan sekaligus harus dijawab oleh anak zaman termasuk pemimpin pasca bapak Jokowi nanti," jelasnya.

Berita Rekomendasi

Lebih lanjut, Charles tidak menampik Anies dan Susi juga berbicara mengenai pemimpin di Pilpres 2024 mendatang. Namun, Ia tidak mengetahui apakah Anies juga berbicara peluang Susi menjadi cawapres.

"Pembahasan soal pemimpin 2024 pasti ada. Apakah Bu Susi masuk radar pendamping Pak Anies itu hak sepenuhnya Pak Anies mencari pendampingnya. Bu Susi menarik sekali di mata publik," pungkasnya.

Sebelumnya, Bacapres Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP), Anies Baswedan mengunggah pertemuannya dengan Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP), Susi Pudjiastuti, Selasa (25/7/2023).

Berdasarkan pantauan Tribunnews.com di akun Twitter Anies, @aniesbaswedan, ada empat foto yang diunggah dan memperlihatkan kebersamaannya dengan Susi Pudjiastuti.

Pada foto pertama, tampak Anies dan Pudjiastuti bercengkerama di tepi pantai pada saat senja. Kemudian di foto kedua, Susi terlihat menghidangkan makanan lobster kepada Anies.

Selanjutnya, pada foto ketiga, Anies terlihat bercengkrama sembari tertawa bersama dengan Susi Pudjiastuti.

Sementara foto terakhir, Anies dan Susi Pudjiastuti berswafoto bersama di lokasi yang sama seperti di foto pertama.

Tak hanya itu, Anies pun menuliskan caption bahwa pertemuan dengan Susi adalah layaknya pertemuan bersama teman lama.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengungkapkan bahwa ketika bertemu dengan teman lama harus selalu berbincang.

"Ketemu teman lama itu ngobrol, ngobrol, dan ngobrol. Pindah tempat, ngobrol, pindah tempat lagi, ngobrol lagi. Teman begitu juga kan?" tulis Anies dalam unggahannya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas