Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

VIDEO Bentuk Tim Teknis, PDIP Klaim Kerja Sama dengan Golkar Segera Disepakati

Said Abdullah mengatakan kerja sama itu akan terbentuk setelah PDIP dan Golkar bersepakat membentuk tim teknis.

Penulis: Fersianus Waku
Editor: Srihandriatmo Malau

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Said Abdullah mengeklaim jika kerja sama antara partainya dengan Partai Golkar segera disepakati oleh pimpinan masing-masing.

"Insya Allah kerja sama kedua partai tak lama lagi akan segera disepakati pimpinan kami masing-masing," kata Said kepada wartawan, Jumat (28/7/2023).

Said mengatakan kerja sama itu akan terbentuk setelah PDIP dan Golkar bersepakat membentuk tim teknis.

Dia menyebut tim teknis itu dibentuk sebagai tanda keseriusan pertemuan Puan Maharani dan Airlangga Hartarto.

"Tanda keseriusan pertemuan PDIP dengan Partai Golkar disepakati pembentukan tim teknis yang mewakili kedua partai," tuturnya.

Said menuturkan anggota tim teknis rencana kerja sama kedua partai politik (parpol) itu terdiri dari petinggi Partai Golkar dan PDIP.

Dia menyebut dari Golkar ada Melchias Markus Mekeng, Lodewijk F Paulus, dan Ace Hasan Sadizly.

Berita Rekomendasi

"Sedangkan dari PDIP ada Pak Olly Dondokambey, Pak Bambang Pacul (Bambang Wuryanto), dan saya sendiri," ungkap Said.

Said menjelaskan tim teknis akan merumuskan peta jalan kerja sama kedua partai lebih kongkrit.

"Hasil rumusan dan kesepakatan tim teknis untuk selanjutnya dimintakan persetujuan pimpinan kedua partai sebagai dasar pijakan dan perikatan kerjasama antara PDIP dan Partai Golkar," ucapnya.

Adapun kesepakatan pembentukan tim teknis atas hasil pertemuan Puan dan Airlangga di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta, Kamis (27/7/2023).(Tribunnews.com/Fersianus Waku)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas