Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bakal Dihadiri 27 Kepala Negara, Presiden Jokowi Dijadwalkan Akan Pimpin 12 Pertemuan KTT ASEAN

Presiden Joko Widodo akan pimpin perhelatan KTT ke-43 ASEAN dan KTT terkait di Jakarta.

Penulis: Rahmat Fajar Nugraha
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Bakal Dihadiri 27 Kepala Negara, Presiden Jokowi Dijadwalkan Akan Pimpin 12 Pertemuan KTT ASEAN
Ist
Direktur Jenderal Kerja Sama ASEAN Kementerian luar Negeri, Sidharto R Suryodipuro mengungkapkan bahwa Presiden Joko Widodo akan pimpin perhelatan KTT ke-43 ASEAN dan KTT terkait di Jakarta. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktur Jenderal Kerja Sama ASEAN Kementerian luar Negeri, Sidharto R Suryodipuro mengungkapkan bahwa Presiden Joko Widodo akan pimpin perhelatan KTT ke-43 ASEAN dan KTT terkait di Jakarta.

Adapun perhelatan tersebut akan berlangsung pada 5-7 September 2023 mendatang di Jakarta Convention Center.

"Presiden RI akan memimpin 12 pertemuan antara tanggal 5-7 September dan ini semua akan bertempat di Jakarta Convention Center," kata Sidharto dalam konferensi pers, Jumat (11/8/2023).




Kemudian dikatakan Sidharto bahwa KTT ke-43 ASEAN dan KTT yang akan dihelat di Jakarta akan dihadiri sekitar 27 kepala negara.

"Diperkirakan dihadiri oleh 27 pemimpin negara atau organisasi internasional," jelasnya.

Diketahui KTT ke-43 ASEAN akan diikuti oleh berbagai negara, selain negara-negara Asia Tenggara ada juga Australia, Tiongkok, India, Jepang, New Zealand, Republic of Korea, Federasi Rusia, Amerika Serikat, Kanada serta beberapa organisasi internasional seperti PBB. 

Baca juga: ASEAN-BAC Summit 2023 Bakal Jadi Ajang Promosi Gaet Investor IKN

KTT ke-43 ASEAN akan membahas beberapa tema seperti Laut China Selatan, South East Asian Nuclear Weapon Free Zone (SEANFWZ), ASEAN Maritime Outlook, Ketahanan Pangan, Transisi Energi, stabilitas keuangan, ASEAN Outlook and Asia Pacific (AOIP), kerja sama di Indo-Pasifik dan isu Myanmar. 
 

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas