Kemenag RI Gelar Kompetisi Sains Madrasah Se-Indonesia, Diikuti 466 Peserta
Kompetisi ini dihadirkan untuk membangun membangun komunikasi dan sinergi antar peserta KSM 2023.
Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Erik S
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Kementerian Agama Republik Indonesia akan menyelenggarakan kegiatan Kompetisi Sains Madrasah (KSM).
Kegiatan yang diinisiasi oleh Direktorat Kurikulum Sarana Kelembagaan dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah, Direktorat Jenderal Pendidikan Islam berlangsung pada 3 - 7 September 2023 di Kendari, Sulawesi Tenggara.
Baca juga: Apresiasi Kompetisi Sains Madrasah, Yandri Susanto: Lulusan Madrasah Harus Bermanfaat di Masyarakat
Plt Direktur Kurikulum, Sarana, Kelembagaan, dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah Sidik Sisdiyanto mengatakan KSM 2023 diikuti oleh 446 peserta.
Terdiri atas 374 peserta KSM dan 72 peserta Madrasah Young Reseacher Supercamp (Myres).
"Ini adalah kesempatan bagi siswa-siswi madrasah untuk membangun budaya kompetitif yang sehat antara peserta lainnya dari seluruh negeri," ujar Sidik pada Sabtu (2/9/2023).
Kompetisi ini mencakup berbagai cabang sains yang akan diuji lombakan.
Seperti Matematika Terintegrasi dan Sains IPA Terintegrasi; Matematika Terintegrasi, IPA Terpadu Terintegrasi, dan IPS Terpadu Terintegrasi; maupun Biologi Terintegrasi, Fisika Terintegrasi, Kimia Terintegrasi, Ekonomi Terintegrasi, dan Geografi Terintegrasi untuk kategori SMA.
Dijelaskan bahwa, siswa-siswi membutuhkan kompetisi ini sebagai kesempatan yang bisa dimanfaatkan mendorong minat dan bakat di bidang sains dan teknologi agar mereka bisa terus berkolaborasi dan perkuat kerja tim yang baik di tengah kondisi zaman yang semakin kompetitif.
Baca juga: Kemenag Gelar Kompetisi Sains Madrasah, SMA Cahaya Rancamaya Berhasil Raih Juara 2 Nasional
“Tidak hanya itu, mereka bisa memperdalam pengetahuan sains, membangun keterampilan penelitian, dan menghubungkan diri dengan sesama talenta-talenta berbakat lainnya yang berbagi minat yang sama dalam sains,” jelas dia.
Kompetisi ini dihadirkan untuk membangun membangun komunikasi dan sinergi antar peserta KSM 2023.
Hal ini akan membantu untuk membangun jaringan sosial yang dapat mendukung karier di masa depan.
“Dukunglah talenta-talenta madrasah berbakat kita yang akan menjadi ilmuwan masa depan, dan mari kita sambut dengan antusiasme kompetisi yang akan datang. Bersama-sama, kita akan terus memajukan dunia sains dan teknologi Sukses untuk semua peserta, dan semoga kita bisa menyaksikan prestasi yang luar biasa dalam Kompetisi Sains Madrasah Tahun ini,” harap Sidik.