Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mobil Audi Syahrul Yasin Limpo Tak Terdaftar LHKPN, KPK Bakal Lakukan Klarifikasi Harta Kekayaan

KPK bakal mengklarifikasi harta kekayaan Syahrul Yasin Limpo buntut tidak terdaftarnya mobil Audi miliknya di LHKPN.

Penulis: Yohanes Liestyo Poerwoto
Editor: Sri Juliati
zoom-in Mobil Audi Syahrul Yasin Limpo Tak Terdaftar LHKPN, KPK Bakal Lakukan Klarifikasi Harta Kekayaan
Tribunnews.com/Ilham Rian Pratama
Deputi Pencegahan dan Monitoring KPK, Pahala Nainggolan, saat berbincang dengan wartawan, di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Senin (24/7/2023). KPK bakal mengklarifikasi harta kekayaan Syahrul Yasin Limpo buntut tidak terdaftarnya mobil Audi miliknya di LHKPN. 

6. Mobil Cherokee Jeep tahun 2011 (hibah tanpa akta) Rp500 juta.

Sedan mewah Audi A6 (kiri) yang disita KPK dari kediaman pribadi Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo hari ini, Kamis 5 Oktober 2023.
Sedan mewah Audi A6 (kiri) yang disita KPK dari kediaman pribadi Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo hari ini, Kamis 5 Oktober 2023. (dok. Tribun Timur)

Di sisi lain, KPK juga telah melakukan penggeledahan di rumah dinas Syahrul di Jalan Widya Chandra V Nomor 8, Kebayoran, Jakarta Pusat pada Kamis (28/9/2023) lalu.

Dalam penggeledahan tersebut, Kepala Pemberitaan KPK, Ali Fikri mengungkapkan ditemukan uang miliaran rupiah hingga 12 senjata api.

Sementara terkait senpi yang ditemukan, KPK telah menyerahkannya kepada Polda Metro Jaya.

Hal ini pun dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko.

“Benar kita telah menerima titipan 12 pucuk senpi ya yang ditemukan KPK,” katanya.

“Dari Dirintel bilang katanya seperti itu benar sudah diterima. Itu namanya sifatnya titipan,” sambungnya.

Baca juga: Mobil Audi yang Disita dari Rumah Syahrul Yasin Limpo Tak Tercatat di LHKPN

Berita Rekomendasi

Lebih lanjut, Trunoyudo mengatakan Direktorat Intelkam Polda Metro Jaya sudah berkoordinasi dengan Baintelkam Polri untuk menyelidiki terkait senpi tersebut.

“Sejauh ini masih didalami melalui Direktorat Intelkam Polda Metro Jaya dan akan berkoordinasi dengan Baintelkam Polri,” pungkasnya.

(Tribunnews.com/Yohanes Liestyo Poerwoto/Pravitri Retno Widyastuti)

Artikel lain terkait Dugaan Korupsi di Kementerian Pertanian

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas