Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

VIRAL Foto Pertemuan SYL dan Firli Bahuri di Mangga Besar, Isi Toples Jadi Sorotan

Di depan purnawirawan jenderal Polri itu terlihat Syahrul Yasin Limpo duduk sambil berbincang dengan Firli

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in VIRAL Foto Pertemuan SYL dan Firli Bahuri di Mangga Besar, Isi Toples Jadi Sorotan
ist
Beredar sebuah foto yang menunjukkan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi Firli Bahuri dan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo di lapangan badminton. 

Laporan Wartawan Warta Kota Desy Selviany

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Foto-foto pertemuan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri dan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) beredar viral di media sosial.

Deretan foto yang didapat Wartakotalive.com Jumat (6/10/2023) terlihat Firli Bahuri mengenakan busana sporty seperti habis bermain badminton.

Diduga lapangan bulu tangkis ini berada  Jalan Tangki, Mangga Besar, Jakarta Barat.

Bagian dalam Gelanggang Olahraga (GOR) di Mangga Besar tersebut dicat berwarna biru. 

Firli Bahuri terlihat duduk di bangku pinggir lapangan badminton.

Baca juga: Firli Ngaku hanya Ketemu Syahrul Yasin Limpo saat Ratas, tapi Ada Foto Bersama di Lapangan Badminton

Di depan purnawirawan jenderal Polri itu terlihat Syahrul Yasin Limpo duduk sambil berbincang dengan Firli.

BERITA REKOMENDASI

Sedangkan busana yang dikenakan oleh Syahrul Yasin Limpo cukup casual untuk bermain badminton.

Politisi NasDem itu memakai celana jeans dan kemeja.

Terdapat toples berisi jagung rebus di antara Syahrul Yasin Limpo dan Firli Bahuri.

Pertemuan Firli Bahuri dan Syahrul Yasin Limpo pun dikait-kaitkan dengan pemerasan yang dilakukan pejabat KPK terhadap pejabat yang kedapatan korupsi.

Namun hal itu dibantah oleh Firli Bahuri.

Dikutip dari Kompas.com, Firli Bahuri membantah menerima uang saat bulutangkis.

“Saya main bulutangkis di tempat bulutangkis dan banyak orang.

Halaman
12
Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas