Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun
Tujuan Terkait

Mewisuda 878 Orang, Lembaga Pendidikan Tinggi YAI Telah Meluluskan Total 68.703 Mahasiswa

Ketua YAI 1972, Prof Yudi Yulius menyatakan, dengan penambahkan 878 wisudawan atau wisudawati ini maka total 68.703 alumni yang telah lulus.

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Muhammad Zulfikar
zoom-in Mewisuda 878 Orang, Lembaga Pendidikan Tinggi YAI Telah Meluluskan Total 68.703 Mahasiswa
ist
Lembaga Pendidikan Tinggi YAI melakukan wisuda yang diikuti 878 orang yang berasal dari 3 kampus di bawah naungan YAI yakni Akademi Akuntansi YAI yang merupakan wisuda ke-40, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi YAI, dan Universitas Persada Indonesia YAI dari lulusan Program D3, S1, Program Magister, Magister Profesi, dan S3. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Eko Sutriyanto 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Lembaga Pendidikan Tinggi YAI melakukan wisuda yang diikuti 878 wisudawan atau wisudawati.

Mereka yang diwisuda berasal dari 3 kampus di bawah naungan YAI yakni Akademi Akuntansi YAI yang merupakan wisuda ke-40, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi YAI, dan Universitas Persada Indonesia YAI dari lulusan Program D3, S1, Program Magister, Magister Profesi, dan S3.

Baca juga: Sosok Fianolita Purnaningtias, Viral Mahasiswi Dinikahi Dosen, Heboh Umumkan Pernikahan di Wisuda

Ketua YAI 1972, Prof Yudi Yulius menyatakan, dengan penambahkan 878 wisudawan atau wisudawati ini maka total 68.703 alumni yang telah lulus.

"Sebanyak 38.319 lulusan dari Universitas Persada Indonesia (UPI) YAI, lalu 17.198 lulusan dari STIE YAI dan sebanyak 13.186 lulusan dari Akademin Akuntansi YAI," kata Yudi Yulius dalam keterangannya, Minggu (12/11/2023).

Dikatakannya, dari jumlah 878 lulusan yang baru diwisuda, sebanyak 22 orang yang lulus dengan restasi terbaik bidang akademik yakni lulusan dengan IPK tertinggi dan lama studi tepat waktu pada suatu jenjang pendidikan.

Baca juga: VIRAL Seorang Ayah Wakili Wisuda Almarhum Putranya di Unisa Jogja, Tidak Kuasa Menahan Air Mata

Rektor UPI YAI, Prof. Sri Indriyati mengatakan, Lembaga Pendidikan Tinggi YAI telah memperlihatkan prestasi luar biasa di bidang akademis yang terbukti melalui pencapaian produktivitas dan prestasi yang telah dicapai dan berhasil membina hubungan kerja sama dengan sejumlah mitra industri, perguruan tinggi, dan lembaga pemerintah di dalam negeri.

Berita Rekomendasi

Bahkan, sejalan dengan salah satu visi terkait Internasionalisasi, Lembagai Pendidikan Tinggi YAI telah mengembangkan kolaborasi secara intensif dengan
berbagai institusi di luar negeri.

Juga dalam pelaksanaan Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) nasional yang dimulai semester Genap 2020/2021, sebanyak 302 mahasiswa  telah aktif mengikuti program itu.

"Program MBKM sendiri meliputi program Kampus Mengajar, magang, studi independen, pertukaran mahasiswa, bela negara, kewirausahaan dan praktisi mengajar," kata Prof Sri.

Hal serupa juga berlaku bagi mahasiswa STIE YAI, yang turut serta dalam Program MBKM melalui kegiatan Kampus Mengajar, Pertukaran Mahasiswa, Magang, Proyek Kemanusiaan, dan Kewirausahaan.

Perkembangan ini mencerminkan komitmen Lembaga Pendidikan Tinggi YAI dalam mendukung dan melibatkan mahasiswa dalam inisiatif kebijakan MBKM sebagai bagian integral dari pembangunan SDM unggul.

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari KG Media, sebuah inisiatif untuk akselerasi Tujuan Pembangunan Berkelanjutan. Selengkapnya

A member of

asia sustainability impact consortium

Follow our mission at sustainabilityimpactconsortium.asia

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas