Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pimpin Rakor soal Pemilu 2024, Menko Polhukam Jabat Tangan Kepala BIN Sebelum Duduk

Setibanya di dalam ruang rapat, Hadi lalu menyapa seluruh pimpinan kementerian dan lembaga yang telah hadir lebih dulu.

Penulis: Gita Irawan
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Pimpin Rakor soal Pemilu 2024, Menko Polhukam Jabat Tangan Kepala BIN Sebelum Duduk
Tribunnews.com/Gita Irawan
Menko Polhukam Marsekal TNI (Purn) Hadi Tjahjanto memimpin Rapat Koordinasi Pemantauan Perkembangan Situasi Pasca Pemungutan Suara dan Antisipasi Penetapan Hasil Suara Pemilu 2024 di kantor Kemenko Polhukam RI Jakarta pada Jumat (15/3/2024). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Gita Irawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menko Polhukam Marsekal TNI (Purn) Hadi Tjahjanto memimpin Rapat Koordinasi Pemantauan Perkembangan Situasi Pasca Pemungutan Suara dan Antisipasi Penetapan Hasil Suara Pemilu 2024 di kantor Kemenko Polhukam RI Jakarta pada Jumat (15/3/2024).

Setibanya di dalam ruang rapat, Hadi lalu menyapa seluruh pimpinan kementerian dan lembaga yang telah hadir lebih dulu.

Tampak diantaranya Kepala BIN Budi Gunawan, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, Kepala BAIS TNI Letjen TNI Rudianto, Sesmenko Polhukam RI Letjen TNI Teguh Pudjo Rumekso, Kabaintelkam Polri Komjen Pol Suntana, serta para Deputi di Kemenko Polhukam.

Hadir kemudian bersamaan dengan Hadi diantaranya Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo, Jaksa Agung ST Burhanuddin, dan Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko.

"Selamat pagi," kata Hadi disambut dengan para peserta rapat yang berdiri dari tempat duduknya.

Baca juga: Menko Polhukam Hadi Tjahjanto Pastikan Pengumuman Rekapitulasi Hasil Pemilu 2024 Tepat Waktu

Sebelum duduk di kursinya, Hadi menghampiri Budi Gunawan lalu menunjukkan isyarat hormat dan menyalaminya.

Berita Rekomendasi

Budi Gunawan pun menyambutnya dengan isyarat hormat dan menjabat tangan Hadi.

"Terima kasih banyak," kata Hadi kepada Budi Gunawan.

Setelahnya, Moeldoko dan Sigit juga menyalami Budi Gunawan.

Hadir kemudian Mendagri Tito Karnavian.

Rapat tersebut berlangsung tertutup dan dimulai setelah awak media dipeesilakan keluar dari ruang rapat sekira pukul 09.17 WIB.

Rencananya, setelah rapat akan digelar konferensi pers terkait rapat tersebut.

Sehari sebelumnya, Hadi memastikan pengumuman rekapitulasi hasil pemilu 2024 tepat waktu.

Terkait dengan potensi terjadinya gejolak aksi maksa menjelang pengumuman rekapitulasi hasil pemungutan suara Pemilu 2024, Hadi mengatakan saat ini situasi kamtibmas masih normal.

Hal itu disampaikannya usai memimpin Rapat Koordinasi Khusus Penanggulangan Kebakaran Hutan dan Lahan Tahun 2024 di Gedung Manggala Wanabakti pada Kamis (14/3/2024).

"Ya kita masih melihat (situasi kamtibmas) normal ya. Pengumuman (rekapitulasi hasil pemilu) tanggal 20 Maret (2024), kita masih sesuai dengan target," kata Hadi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas