Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bagi Siswa Sekolah Bingkai Jalanan, Liburan dan Makan Steak Sesuatu yang Mewah

Anak-anak di Sekolah Bingkai Jalanan jarang mendapatkan hiburan atau liburan karena mereka umumnya harus membantu orangtua

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Erik S
zoom-in Bagi Siswa Sekolah Bingkai Jalanan, Liburan dan Makan Steak Sesuatu yang Mewah
Istimewa
Seorang Siswa Sekolah Bingkai Jalanan berkesempatan melihat dari dekat ikan atau makluk hidup laut di  wahana Seaworld Ancol Jakarta belum lama ini, Bagi anak jalanan berliburan seperti ini impian dan cita-cita  

Laporan Wartawan Tribunnews.com Eko Sutriyanto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menjadi pemenang juara karya ilmiah tingat nasional yang menceritakan anak jalanan membawa Hestiana Kiftia tidak hanya ingin memanfaatkan anak-anak jalanan itu.

Apalagi, setelah kejadian memilukan yakni anak yang menjadi sumber penelitian meninggal saat operasi penertiban yang dilakukan aparat sehingga berinisiatif  membangun  sekolah bagi anak jalanan di kawasan Senen, Jakarta Pusat yang diberinama Sekolah Bingkai Jalanan.

Meskipun perlu perjuangan saat mengawali, namun kini, Hestiana tidak mengalami banyak kesulitan mengingat banyak individu, perusahaan hingga organisasi yang memberikan perhatian kepada sekolah informal yang dibangunnya bersama Natalia Melake ini.

Baca juga: Kementerian PUPR Gelar Lomba Karya Ilmiah untuk Siswa SMA Sederajat, Simak Ketentuannya

Meskipun cukup mendapatkan bantuan pendidikan, namun anak-anak di Sekolah Bingkai Jalanan diakuinya jarang bahkan tidak pernah mendapatkan hiburan atau liburan karena mereka umumnya harus membantu orangtua.

Padahal beberapa dampak bagi anak-anak yang tidak pernah liburan terhadap tumbuh kembangnya, baik secara fisik, mental, maupun sosial yakni kurangnya waktu istirahat dan relaksasi dapat menyebabkan kelelahan dan stres pada anak-anak.

"Setelah sekolah, mereka harus bantu orangtua, dan mereka tidak memiliki hiburan sama sekali, kesehariannya ada yang ngamen, ngarak ondel-ondel, jadi badut jalanan, ngumpulin barang bekas, macem-macem," kata Hestiana yang ditemui di sela-sela SoKlin softergent berbagi kelembutan di SeaWorld Jakarta belum lama ini.

Berita Rekomendasi

Dalam beberapa kesempatan, Hestiana menayakan apa resolusi anak-anak muridnya atau apa yang menjadi keinginan.

"Cita-cita mereka sederhana seperti liburan, makan steak, ingin main ke Ancol bahkan ada yang ingin jalan-jalan ke mall yang mungkin bagi kebanyakan orang mungkin itu hal yang biasa, tapi bagi mereka itu sudah luar biasa mewah," katanya.

Ia mengapresasi apa yang dilakukan soklin karena anak-anak didiknya mendapatkan kesempatan untuk mendapatkan hiburan ke Seaworld yang mungkin menjadi impiam merela selain pemberian donasi berupa  perlengkapan sekolah, kaos, dan alat tulis. 

"Terima kasih sudah mau berbagi kebahagiaan dengan anak-anak Sekolah Bingkai Jalanan, saya yakin acara hari ini sangat berkesan bagi mereka dan akan menjadi kenangan indah sampai mereka dewasa nanti,” ujarnya.

Baca juga: RI-Inggris Kolaborasi Kumpulkan Periset Genomik untuk Pelatihan Karya Ilmiah

Dalam program ini, juga diajak sejumlah sukarelawan seperti Yunita Rusmiyati, seorang ibu rumah tangga yang sejak awal memang niat saya memang ingin berpartisipasi langsung dalam kegiatan berbagi kebaikan di bulan penuh berkah dan pahala ini.

"Senang sekali bisa berkumpul dan bermain bersama anak-anak dari Sekolah Bingkai Jalanan. Kebanyakan dari anak-anak ini belum pernah jalan-jalan karena kesehariannya sepulang sekolah langsung bekerja bantu orangtua.

Saya senang bisa menjadi sosok ibu sekaligus kakak bagi mereka, mengingatkan mereka untuk tetap beribadah shalat walaupun sedang jalan-jalan bareng temannya, dan saya juga berharap keterlibatan saya hari ini bisa menjadi berkah untuk mereka,” ujarnya.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas