Hal-hal yang Perlu Dipersiapkan Pemudik Sebelum Lakukan Perjalanan
Selain memastikan kendaraan dalam keadaan baik, kesehatan fisik pemudik juga menjadi hal penting yang harus dilakukan.
Penulis: Rina Ayu Panca Rini
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Rina Ayu
TRIBUNNEWS.COM,JAKARTA - Beberapa hari lagi umat Muslim merayakan Idul Fitri. Mudik menjadi salah satu tradisi yang tidak terlewatkan bagi masyarakat Indonesia.
Selain memastikan kendaraan dalam keadaan baik, kesehatan fisik pemudik juga menjadi hal penting yang harus dilakukan.
Lalu apa saja yang perlu disiapkan pemudik selama perjalanan mudik dari segi kesehatan?
Baca juga: VIDEO Mudik Lewat Pantai Selatan Jawa-Pacitan: Lelah Terbayar Oleh Panorama Alam Pantai
Berikut tips dari Kasie Pelayanan Medik dan Keperawatan RSUD Tamansari Jakarta dr. Ngabila Salama, MKM.
1. Obat-obatan rutin
Bawalah bbat-obatan pribadi yang harus diminum tepat waktu. Juga vitamin untuk menjaga imunitas seperti vitamin C dan vitamin D3.
Bagi penderita asma, PPOK atau sesak nafas wajib diharapkan membawa obat uap / inhaler untuk antisipasi serangan kambuh.
2. Bawa alat tensi digital
Khusus penderita hipertensi atau diabetes bisa membawa alat pengukur tensi digital, alat pengukur gula darah dan kolesterol sudah dilakukan kaliberasi berkala.
3. Lakukan aktivitas fisik
Jika akan melakukan aktivitas fisik jangan lupa membawa sepatu olahraga.
4. Gunakan pakaian yang sesuai kondisi
Untuk mencegah dehidrasi pada kondisi panas siapkan: payung, topi, kacamata hitam, baju tipis dan berwarna terang, air putih yang cukup.
Sementara untuk cuaca dingin bawalah jaket, selimut dan lain-lain.
5. Bawa camilan sehat
Bawa bekal cemilan di perjalanan seperti potongan buah maupun kacang-kacangan. Sahur dan berbuka tepat waktu dengan menu makanan yang tentu sehat dan seimbang.
6. Lakukan check-up bagi kelompok rentan
Untuk menghadapai ancaman kemacetan berjam-jam pemudik kelompok rentan seperti pralansia diatas 40 tahun, memiliki komorbid hipertensi, diabetes, nyakit jantung, stroke, gagal ginjal kronis, ibu hamil < 14 minggu / > 28 minggu, disarankan melakukan check up terlebih dahulu.
7. Istirahat jika lelah
Pengendara wajib istirahat saat merasa lelah per 3-4 jam di rest area.
Selain itu untuk mencegah infeksi saluran kencing jangan menahan kencing.
"Jadikan mudik aktivitas yang menyenangkan, jangan stress dengan kondisi kemacetan yang ada, krn stress bisa memicu kenaikan berat badan dan penurunan imunitas sehingga mudah terkena sakit (baik penyakit menular dan tidak menular)," tutur Ngabil ditulis Jumat (5/4/2024).