Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kabar Jampidsus Dikuntit Densus 88, Kapolri dan Jaksa Agung Akrab di Istana

Anggota Densus itu terciduk saat membuntuti Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan Agung, Febrie Adriansyah.

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Kabar Jampidsus Dikuntit Densus 88, Kapolri dan Jaksa Agung Akrab di Istana
Tribunnews.com/Taufik Ismail
Jaksa Agung ST Burhanuddin (kiri) dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo di Istana Presiden Jakarta, Senin (27/5/2024). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Taufik Ismail

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Di tengah isu gesekan antara Detasemen Khusus (Densus) 88 Polri dengan Jaksa Agung Muda Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan Agung, pimpinan kedua lembaga tersebut menunjukkan keakraban saat berada di Istana Negara, Jakarta, Senin (27/5/2024).

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Jaksa Agung ST Burhanuddin saling bersalaman dan berangkulan saat menghadiri acara Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) Summit 2024 dan Peluncuran GovTech Indonesia di Istana Negara.

Awalnya Kapolri yang tiba bersama Menko Polhukam Hadi Tjhajanto menyalami sejumlah pejabat yang telah hadir terlebih dahulu.

Kemudian setelah berada di depan Jaksa Agung, Kapolri bersalamam sambil tersenyum.

"Wah ini heboh ni," kata Kapolri.

Baca juga: Komisi III DPR Bakal Bahas Isu Densus 88 Kuntit Jampidsus Saat Raker Bersama Jaksa Agung dan Kapolri

Saat diminta tanggapan mengenai kasus penguntitan Jaksa Agung Muda Pidana Khusus (Jampidsus) Febrie Adriansyah oleh anggota Densus 88, Kapolri tidak menjawabnya.

BERITA TERKAIT

Ia hanya mengatakan bahwa tidak ada masalah diantara Kejaksaan dan Kepolisian.

"Orang enggak ada masalah kok," katanya.

Usai bersalaman Kapolri dan Jaksa Agung kemudian duduk di deretan kursi paling depan.

Mereka duduk terpisah oleh Panglima TNI Jenderal Agus Subianto.

Sebelumnya seorang Anggota Detasemen Khusus (Densus) 88 Polri dikabarkan terciduk di sebuah restoran di Jakarta Selatan.

Anggota Densus itu terciduk saat membuntuti Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan Agung, Febrie Adriansyah.

Adapun identitas dari anggota Densus yang tertangkap itu disebut-sebut berinisial IM dan berpangkat Bripda.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas