Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Lowongan Kerja Kemenko Perekonomian Posisi Tenaga Pendukung untuk Lulusan S1, Ini Syaratnya

Kemenko Perekonomian buka lowongan kerja posisi tenaga pendukung untuk lulusan S1 Agribisnis, batas daftar 6 Agustus 2024.

Penulis: Nurkhasanah
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Lowongan Kerja Kemenko Perekonomian Posisi Tenaga Pendukung untuk Lulusan S1, Ini Syaratnya
rekrutmentp.ekon.go.id
Kemenko Perekonomian buka lowongan kerja posisi tenaga pendukung untuk lulusan S1 Agribisnis, batas daftar 6 Agustus 2024. 

TRIBUNNEWS.COM - Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian membuka lowongan kerja posisi Tenaga Pendukung Teknis Analis Agribisnis.

Lowongan kerja Kemenko Perekonomian ini diperuntukkan bagi lulusan pendidikan S1 jurusan Pertanian atau Agribisnis.

Usia pelamar minimal 21 tahun dan maksimal 28 tahun.

Tenaga Pendukung Teknis Analis Agribisnis Kemenko Perekonomian akan mendapat honor senilai Rp 5.500.000 per bulan.

Periode pendaftaran lowongan kerja Kemenko Perekonomian ini dibuka hingga 6 Agustus 2024 pukul 17.00 WIB.

Pendaftaran dilakukan secara online melalui laman http://rekrutmentp.ekon.go.id/.

Syarat Pelamar

Berikut ini kualifikasi atau persyaratan pelamar posisi Tenaga Pendukung Teknis Analis Agribisnis Kemenko Perekonomian:

  • Pria/Wanita Warga Negara Indonesia, dengan usia minimal 21 tahun dan maksimal 28 tahun;
  • Pendidikan S1 untuk Program Studi Pertanian atau Agribisnis,
  • Lulusan Perguruan Tinggi Negeri (PTN) terakreditasi A dengan IPK minimal 3,00 dari skala 4,00;
  • Memiliki score TOEFL minimal 500;
  • Mahir mengoperasikan Microsoft Office dan mampu berbahasa inggris dengan baik;
  • Memiliki NPWP dan asuransi kesehatan (BPJS/Kartu Indonesia Sehat) yang masih aktif dan/atau berkenan membuat NPWP dan asuransi Kesehatan jika belum memiliki;
  • Memiliki kemampuan atau dapat berkomunikasi dengan baik.

Berkas Pendaftaran

BERITA REKOMENDASI

Adapun berkas pendaftaran yang perlu dilampirkan pelamar saat mendaftar online, meliputi:

  • Fotokopi Ijazah dan Transkrip Nilai;
  • Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP);
  • Curriculum Vitae (CV);
  • Fotokopi SPT atau Bukti Setor Pajak;
  • Surat Keterangan Pengalaman Kerja;
  • Portofolio Bukti Pengalaman Kerja;
  • Asuransi Kesehatan.

Nantinya, hasil seleksi administrasi lowongan pekerjaan Tenaga Pendukung Teknis Analis Agribisnis Kemenko Perekonomian ini akan diumumkan pada Rabu, 7 Agustus 2024.

Baca juga: Lowongan Kerja Susi Air untuk Lulusan D3 dan S1, Buka 3 Posisi, Fresh Graduate Bisa Daftar

(Tribunnews.com/Nurkhasanah)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas