Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tangis Ikang Fawzi Dipelukan Anies Baswedan, Terpukul Atas Wafatnya Marissa Haque Secara Mendadak

Ikang Fawzi menangis tersedu dipelukan Anies Baswedan, Rabu (2/10/2024). Ia tak bisa membendung kesedihan atas wafatnya sang istri Marissa Haque.

Editor: Adi Suhendi
zoom-in Tangis Ikang Fawzi Dipelukan Anies Baswedan, Terpukul Atas Wafatnya Marissa Haque Secara Mendadak
Capture Video
Artis senior, Ikang Fawzi menangis dipelukan Anies Baswedan, Rabu (2/10/2024). Ikang Fawzi terpukul atas wafatnya sang istri Marissa Haque. 

"Istri saya yang tercinta, Allah... telah pergi, ya Allah, semoga amalnya diterima Allah, diampuni segala dosa-dosanya, semoga dilancarkan dalam perjalanannya ya Allah, terima kasih banyak, makasih," ujar Ikang Fawzi sambil menangis, Rabu (2/10/2024).

Chiki Fawzi yang menuntun sang ayah meminta doa untuk mendiang sang ibu.

"Mohon doanya buat ibu saya," lanjut Chiki.

Marissa Haque diketahui meninggal dunia pada Rabu (2/10/2024) dini hari.

Adik Marissa Haque, Soraya Haque mengungkap meninggalnya sang kakak begitu mendadak.

Menurut Soraya, Marissa Haque ditemukan sudah tidak bergerak di kamar tidurnya.

"Di kamar tidurnya, nggak ada apa-apa," kata Soraya di rumah duka, Rabu (2/10/2024).

Berita Rekomendasi

"Di kamar tidurnya saja udah ajal," sambungnya.

Soraya mengatakan Ikang Fawzi menjadi orang pertama yang menemukan Marissa dalam keadaan tidak sadarkan diri.

"Ya suaminya lah, orang di ruang tidur kok," ungkap Soraya.

"Ya suaminya lah yang tahu udah dalam keadaan tidak bergerak," lanjutnya.

Setelah melihat kondisi Marissa Haque, keluarga saat itu langsung membawa sang artis ke rumah sakit untuk mendapat kepastikan kondisi terakhirnya.

Pada pukul 00:43 WIB, keluar surat kematian yang menyatakan Marissa Haque meninggal dunia.

"Jadi setelah tahu tidak bergerak dibawa ke rumah sakit, akhirya keluar surat kematian pada 00:43 WIB," ujarnya.

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas