Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

VIDEO Gerindra Sebut Prabowo Belum Bahas Jatah Menteri dari PDIP: Tunggu Saja Perkembangannya

"Oleh karena itu, kita minta kepada para pihak untuk menunggu saja perkembangannya sambil kita fokus pada pelantikan," ujarnya.

Penulis: Fersianus Waku
Editor: Srihandriatmo Malau

Sebelumnya Jokowi menegaskan penyusunan kabinet pemerintahan Prabowo-Gibran, 100 persen hak prerogatif presiden terpilih.

Jokowi menyampaikan hal itu menanggapi kemungkinan Prabowo akan berkonsultasi dengannya mengenai penyusunan kabinet.

Ia pun memastikan proses transisi pemerintahan kepada Prabowo berjalan dengan mulus.

Menurutnya, untuk mendukung transisi, segala badan dan peraturan perundang-undangan sudah bisa diselesaikan.

Cara-cara tersebut akan semakin memuluskan keberlanjutan.

Prabowo Bakal Umumkan

Presiden terpilih Prabowo Subianto  bakal mengumumkan jajaran kabinetnya pada malam hari setelah dilantik, yakni pada 20 Oktober 2024.

Berita Rekomendasi

Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko menyatakan Prabowo akan langsung mengumumkan jajaran menterinya agar roda pemerintahan bisa langsung berjalan.

Sementara itu isu soal komposisi kementerian Prabowo.

Selain zaken kabinet, isu soal jumlah kementerian dan lembaga yang membengkak di bawah pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka terus bergulir.

Dari informasi yang beredar, disebutkan bahwa kabinet Prabowo akan terdiri dari 44 kementerian karena bakal ada pemecahan kementerian agar tidak ada lagi kementerian yang memiliki tugas rangkap.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas