Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Cerita Mahasiswa S2 Paramadina yang Teliti Langkah Cak Imin Sebagai Cawapres RI

pa yang dilakukan Cak Imin, tidak bisa dilakukan ketua umum partai politik lainnya, selain Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. 

Penulis: Hasanudin Aco
zoom-in Cerita Mahasiswa S2 Paramadina yang Teliti Langkah Cak Imin Sebagai Cawapres RI
HO
Mahasiswa Magister Ilmu Komunikasi Politik Universitas Paramadina, Jakarta, Abdul Rochim.  

Pertama, menyolidkan barisan di internal partainya. Cak Imin terus berupaya membangun kepemimpinan yang demokratis, terbuka, akuntabel, dan bisa dipertanggungjawabkan. 

"Cak Imin berupaya untuk mewujudkan kesolidan, loyalitas, dan komitmen untuk bersatu, serta tekad yang kuat bagi seluruh anggotanya. Majunya Cak Imin sebagai cawapres, memunculkan semangat baru bagi para kader PKB dala menghadapi Pemilu 2024 lalu,” katanya. 

Selain itu, dalam menghadapi Pilpres 2024, Cak Imin juga melakukan penataan partai di semua tingkatan dan memerintahkan kadernya yang berada di jabatan-jabatan strategis seperti DPR RI, DPRD, menteri, hingga kepala daerah untuk terus membuat program-program yang mendekatkan diri dengan masyarakat.

Selama masa kampanye, Cak Imin juga berkeliling ke berbagai daerah untuk menyapa konstituen, baik yang dilakukan sendiri ataupun bersama dengan Anies Basswedan. 

”Ada satu program kampanye Cak Imin dalam Pilpres 2024 yang cukup menarik perhatian, khususnya di kalangan anak muda yaitu ’Slepet Imin’. Jadi, Cak Imin mendengarkan aspirasi dari anak-anak muda mengenai keluhan dan pandangan mereka soal negara. Dan luar biasanya, hampir seluruh kegiatan Slepet Imin di berbagai daerah membeludak,” kata Rochim yang juga Ketua LTN PCNU Kota Tangerang Selatan ini.

Dari sejumlah wawancara yang dilakukan Rochim dengan berbagai narasumber, hampir semuanya mengakui bahwa langkah Cak Imin maju sebagai cawapres dalam Pilpres 2024 adalah langkah yang tepat dan cerdas. 

”Bahkan ada media nasional yang menyebut Cak Imin ini si kancil yang lincah. Ada juga pakar politik yang menyebut langkah politik Cak Imin adalah salah satu misteri Tuhan, selain jodoh dan kematian. Ada pula yang menyebut Cak Imin sebagai the real politician,” ungkapnya. (*)

Berita Rekomendasi

 

 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas