BREAKING NEWS Pakai Masker dan Topi, Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah Tiba di Gedung KPK
Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah tiba Gedung KPK di Jakarta Selatan, Minggu (24/11/2024), sekira pukul 14.32 WIB.
Penulis: Rahmat Fajar Nugraha
Editor: Wahyu Aji
Laporan Wartawan Tribunnews.com Rahmat W Nugraha
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah tiba Gedung KPK di Jakarta Selatan, Minggu (24/11/2024).
Pantauan Tribunnews.com di lokasi Gubernur Bengkulu itu datang sekira 14.32 WIB.
Ia tampak menggunakan pakaian lengan panjang beserta topi berwarna putih.
Rohidin di lokasi juga terlihat menutupi wajahnya dengan masker.
Saat ditanya awak media soal kondisinya saat ini apakah sehat. Ia hanya menganggukkan kepalanya.
Sebelumnya Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan operasi tangkap tangan (OTT) di Bengkulu.
Jubir KPK Tessa Mahardhika Sugiarto mengatakan dalam OTT di Bengkulu tersebut 7 orang telah diamankan.
"Benar KPK melakukan kegiatan tangkap tangan di lingkungan Pemerintah Provinsi Bengkulu. Ada sekitar 7 orang yang diamankan," kata Tessa kepada awak media, Minggu (24/11/2024).
Kemudian dikatakannya, dalam operasi tersebut barang bukti sejumlah uang saat ini tengah dihitung.
"Dan turut diamankan sejumlah uang (masih dihitung). Untuk lengkapnya akan segera disampaikan secara resmi sore atau malam nanti," tegasnya.
Sementara itu diberitakan TribunBengkulu Minggu (24/11/2024) pagi sejumlah pejabat yang ditangkap KPK telah dibawa ke Bandara Fatmawati sekitar pukul 09.00 WIB.
Informasi yang didapat bahwa pejabat-pejabat tersebut akan dibawa ke Jakarta dengan Pesawat Lion Air pagi ini.
Massa simpatisan kepung Polresta Bengkulu
Sejumlah pejabat yang ditangkap KPK telah dibawa ke Bandara Fatmawati sekitar pukul 09.00 WIB pagi tadi untuk diterbangkan ke Jakarta.
Mereka diterbangkan ke Jakarta dengan pesawat Lion Air hari ini.
Namun pemindahan pejabat itu tersendat lantaran banyaknya simpatisan Rohidin yang menunggu di depan Mapolresta Bengkulu.
Tidak hilang akal KPK dan Polresta Bengkulu berupaya mengecoh pendukung Rohidin Mersyah.
Rohidin Mersyah diduga terpaksa mengenakan rompi Polantas yang dikawal oleh sejumlah petugas.
Baca juga: Kuasa Hukum Protes akibat Tak Boleh Dampingi Rohidin Mersyah saat OTT KPK di Bengkulu
Tak lama setelah itu, keluar beberapa mobil dinas Polresta Bengkulu.
Salah satunya, mobil inafis diduga kuat ditumpangi oleh Rohidin Mersyah.
Dari informasi yang dihimpun, Rohidin Mersyah yang diamankan oleh petugas KPK, akan dibawa ke Jakarta melalui Bandara Fatmawati Soekarno.
Simpatisan petahana Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah mendatangi Polresta Bengkulu usai mendapat kabar pemeriksaan Rohidin oleh KPK.
Kedatangan puluhan massa simpatisan Rohidin ke Polresta Bengkulu pada Minggu pagi (24/11/2024) mempertanyakan alasan KPK memeriksa Rohidin tepat sebelum masa tenang.
Hal tersebut menurut massa tentu sangat merugikan calon gubernur petahana dan menimbulkan kecurigaan mereka terhadap KPK.
"Sampai sekarang kita tidak mengetahui dan tidak mendapatkan keterangan dari KPK, soal kasusnya apa, barang buktinya apa, dan seperti apa," kata salah satu koordinator aksi.
Kedatangan mereka juga sempat ditemui langsung oleh Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Deddy Nata, yang langsung menghampiri massa.
Dari sana mereka meminta izin kepada Polresta Bengkulu untuk menunggu Rohidin keluar dari dalam gedung Polresta Bengkulu.
Keinginan massa tersebut juga telah disetujui oleh kapolresta, dan massa sudah diperbolehkan untuk menunggu di depan Polresta Bengkulu.
"Teman-teman yang masih mau di sini kita persilahkan untuk kita sama-sama menunggu keterangan yang diberikan oleh pihak KPK," kata Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Deddy Nata.
Diberitakan sebelumnya Rohidin diperiksa oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Polresta Bengkulu pada Sabtu (23/11/2024) malam.
Mobil yang membawa Rohidin tiba di Polresta Bengkulu sekitar pukul 23.15 WIB, dan langsung naik ke aula Mako Polresta Bengkulu.
Namun sayangnya kedatangan Rohidin tidak sempat diliput oleh wartawan karena adanya pengalihan dari beberapa mobil lainnya.
Untuk sementara status Rohidin dalam memenuhi panggilan KPK pada malam ini adalah untuk memenuhi pemeriksaan saja. (*)