Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

TNI AD Siagakan 58.120 Personel untuk Pengamanan Nataru, Fokus di Gereja Hingga Pusat Keramaian

Ia menegaskan, TNI AD bersama Polri dan instansi terkait telah mengambil langkah antisipatif untuk mengatasi potensi gangguan keamanan.

Penulis: Gita Irawan
Editor: Acos Abdul Qodir
zoom-in TNI AD Siagakan 58.120 Personel untuk Pengamanan Nataru, Fokus di Gereja Hingga Pusat Keramaian
Dok. Pendam Jaya
Apel Gelar Pasukan Satuan Jajaran Kodam Jaya yang dilaksanakan di lapangan Jayakarta-Kodam Jaya, Kamis, (27/1/2022). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Gita Irawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - TNI Angkatan Darat (AD) menyiagakan puluhan ribu personel untuk pengamanan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025.

Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Darat (Kadispenad) Brigjen TNI Wahyu Yudhayana mengatakn TNI AD total menyiagakan sebanyak 58.120 personel untuk membantu Polri dalam pengamanan Nataru tahun ini.

Ia juga menjelaskan fokus pengamanan ada di gereja hingga pusat keramaian.

"Total 58.120 personel TNI AD disiagakan dan tergelar di seluruh wilayah Indonesia. TNI-Polri dan instansi terkait bersinergi untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat," kata Wahyu saat dihubungi Tribunnews.com pada Selasa (24/12/2024).

"Fokus pengamanan di lokasi strategis seperti gereja, terminal, stasiun, bandara, pelabuhan, dan pusat keramaian. TNI AD dan Polri telah melaksanakan Apel bersama Gelar Pasukan Pam (Pengamanan) Nataru dengan personel lintas Instansi," sambungnya.

Ia menegaskan, TNI AD bersama Polri dan instansi terkait telah mengambil langkah antisipatif untuk mengatasi potensi gangguan keamanan. 

Berita Rekomendasi

Jajaran TNI AD, kata dia, meyakinkan Nataru kali ini akan berlangsung dengan damai, aman, tertib dan penuh kehidmatan. 

Baca juga: Habis Kasus Joki Peras Rp850 Ribu, Kini Viral Ibu Hamil Dikeroyok di Jalur Alternatif Puncak Bogor

Ia juga mengimbau agar masyarakat menjaga keamanan dan ketertiban dalam perayaan Nataru kali ini.

Selain itu, ia juga mengimbau agar masyarakat berhati-hati saat perjalanan, dengan memeriksa kendaraan, mematuhi aturan lalu lintas, dan menghindari perjalanan saat lelah.

Wahyu juga mengingatkan agar masyarakat mewaspadai perubahan cuaca dan iklim serta potensi bencana alam.

"Jaga toleransi antarumat beragama, hindari tindakan yang dapat memicu konflik. bantu aparat untuk menjaga kondusifitas wilayah dengan tidak menyebar hoaks provokasi baik di medsos atapun dunia nyata. Hindari perayaan yang berbahaya seperti kembang api, konvoi kendaraan," ungkapnya.

TNI AD dan segenap jajaran, kata dia, juga mengucapkan Selamat Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 kepada seluruh rakyat Indonesia.

"Semoga akan tercipta kedamaian, kebahagiaan, dan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat Indonesia," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas